Archipelago International Bagikan Tips Menikmati We The Fest 2019

Jakarta, Juli 2019 – Akhir pekan ini perhelatan musik We The Fest (WTF) 2019 akan diselenggarakan di JIExpo Kemayoran, Jakarta. Penikmat musik akan disuguhkan berbagai lineup menarik selama 3 hari pada 19, 20 dan 21 Juli 2019.

Dengan reputasinya yang positif, WTF jadi ajang tahunan yang ditunggu-tunggu terutama bagi kalangan muda. Lineup yang disajikan pada tahun ini cukup menggiurkan sebagai daya tarik utama, seperti Troye Sivan, Dean, Travis, Anne-Marie, Daniel Caesar, Dewa19, Dipha Barus dan masih banyak lainnya.

 

Dengan banyaknya lineup, Anda sebagai pecinta musik pastinya ingin menikmati We The Fest dengan nyaman, berikut 5 tips :

1. Minum air putih sebanyak mungkin

Ini adalah tips utama agar kondisi Anda tetap prima selama menghadiri festival musik. Di tengah cuaca yang begini panas, dehidrasi adalah ancaman yang serius. Minumlah sebotol air putih setidaknya setiap dua jam.

Baca juga  Kementerian PUPR Selesaikan Pembangunan Rumah Untuk Zohri

 

2. Pakai tabir surya dan bawa keperluan sanitasi pribadi

Paparan sinar matahari dan panasnya suhu udara memang bikin adrenalin tambah memuncak. Oleh karena itu kenakanlah tabir surya dengan SPF 50, agar kulit Anda tidak terbakar matahari. Dan, jangan lupa bawa alat-alat kebersihan pribadi, seperti semprotan sanitasi untuk dudukan toilet atau kertas penutup dudukan toilet, tisu basah, gel anti bakteri pembersih tangan, dan sejenisnya.

 

3. Kenakan sepatu dan pakaian nyaman

Untuk festival musik seperti ini disarankan untuk menggunakan sepatu flat, ankle boots, atau sneakers serta dress atau pakaian yang longgar, sehingga Anda dapat menikmati acara berjam-jam dengan nyaman. Bagi Anda yang berencana menyaksikan pertunjukan sampai larut malam, siapkan sweater untuk berjaga-jaga.

Baca juga  "November Gain, Rock On Umbulharjo" Siap Menggebrak Kota Yogyakarta

 

4. Perhatikan barang bawaan Anda

Dalam festival yang dihadiri ribuan orang semacam ini, kehilangan ponsel, dompet, kunci mobil, sampai kamera bukan hal yang asing lagi. Bawalah tas kecil (ransel, tas pinggang, atau sling bag) untuk menyimpan itu semua, jangan simpan barang-barang penting di kantong celana.

 

5. Cari hotel di dekat lokasi festival

Jika Anda berasal dari luar kota atau tinggal jauh dari lokasi festival namun berencana menyaksikan festival secara penuh selama tiga hari berturut-turut, maka sebaiknya menginap di hotel yang berada tidak jauh dari JIEXPO. Bagi Anda yang ingin menikmati We The Fest dengan nyaman, lima hotel Archipelago International di Jakarta: Aston Marina Ancol, Hotel NEO Mangga Dua, favehotel Pasar Baru, favehotel LTC Glodok dan NOMAD Hostel Kemang menawarkan diskon hingga 25% untuk pemesanan kamar langsung melalui situs web dari tanggal 15 hingga 21 Juli. Untuk pemesanan dan info lebih lanjut, kunjungi: https://www.archipelagointernational.com/en/wethefest2019/

Baca juga  Rekomendasi 12 Penginapan Staycation Cantik

UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Lion Air Group, Server Qsan, favehotel Pasar Baru, BNI Syariah, Investree Thailand, Archipelago International, Inspirational Video, Motivational Video