Gugatan Pailit Terhadap Lion Air Ditolak oleh Majelis Hakim

Jakarta – 20 November 2020. Lion Air (kode penerbangan JT) member of Lion Air Group menyampaikan pemberitahuan resmi, bahwa telah menerima informasi berupa putusan Permohonan Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang (PKPU) yang diajukan oleh Pemohon Rolas Budiman Sitinjak dalam perkara Nomor 265/Pdt.Sus-PKPU/2020 dan oleh Pemohon Budi Satoso dalam perkara Nomor 343/Pdt.Sus-PKPU/2020 pada Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Majelis Hakim telah memutus dengan amar putusan “menolak permohonan PKPU untuk seluruhnya”.

Lion Air menyambut baik atas putusan pengadilan tersebut.

Read More

Dalam hal ini, Lion Air telah menyelesaikan kewajiban kepada pemohon serta kreditur lainnya dengan menitipkannya ke Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.

Secara resmi, Lion Air telah menjalankan putusan dimaksud dan pengesahan atas konsinyasi tersebut telah diterima oleh Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.

Lion Air dalam operasional patuh dan tunduk terhadap ketentuan yang berlaku.

Aviary Bintaro Hotel, UKDW Yogyakarta, Philips, Lion Air, Logitech, Nutella, Inspirational Video, Motivational Video

Related posts

Leave a Reply