Kabupaten Sekitar Diminta Perhatikan Masyarakat Korowai

Dinas Kesejateraan Sosial dan Pencatatan Sipil Provinsi Papua mengajak pemerintah kabupaten terdekat untuk memperhatikan kebutuhan masyarakat suku Korowai, baik di bidang pendidikan, kesehatan , ekonomi kerakyatan maupun infrastruktur.

Pemerintah Kabupaten juga diimbau untuk sigap mengatasi permasalahan masyarakat Suku Korowai sebab, Pemerintah Provinsi Papua telah menerbitkan Peraturan Daerah (Perda) Suku Terasing, yang mengatur mengenai penanganan masyarakat di wilayah tersebut.

“Kalau saya melihat sebenarnya persoalan masyarakat Suku Korowai sebenarnya hanya karena kurang terlayani saja. Makanya saya imbau kabupaten terdekat seperti, Yahukimo, Pengunungan Bintang, Asmat dan lainnya sering melihat langsung kebutuhan masyarakat setempat”.

“Sebab masyarakat Korowai tak hanya butuh perhatian pemerintah provinsi saja, tetapi dari kabupaten – kabupaten terdekat yang dinilai akan lebih maksimal dalam melakukan penanganan,” terang Kepala Dinas Kesejateraan Sosial dan Pencatatan Sipil Ribka Haluk di Jayapura, Selasa (14/11) kemarin.

Baca juga  Komisi VII DPR RI Meminta PLN Menjamin Tak Ada Pemadaman Listrik

Ribka pada kesempatan itu, mengapresiasi inisiatif Dinas Kesehatan Papua yang mengirim tenaga kesehatan ke Korowai selama 2 bulan. Meski begitu, dia menilai tim kesehatan ini belum sepenuhnya akan maksimal melakukan pelayanan kesehatan.

Sebab pelayanan kesehatan mendasar akan jauh lebih baik jika dilakukan dinas kesehatan dari kabupaten terdekat.

“Apalagi letak geografis ke Korowai ini yang cukup sulit sehingga hanya dapat diakses dengan jalur udara. Makanya, saya menilai akan jauh lebih maksimal jika pemerintah kabupaten terdekat yang melakuan penanganan”.

“Intinya menurut pengamatan saya kita butuh proees yang lama bahkan hingga empat  tahun untuk menangani Korowai. Antara lain dengan mengajarkan cara bercocok tanam atau lainnya. Sehingga kita harap ini menjadi perhatian dari semua pihak terkait,” katanya.

Baca juga  Kemendagri Di Minta Untuk Tertibkan Ormas yang Sering Bentrok

Dia menambahkan, saat ini masyarakat suku terasing sudah tidak tinggal di pohon-pohon melainkan pinggiran sungai dan bahkan mereka berpencar dalam mencari makanan. Oleh karenanya, dia berharap ada penanganan yang tepat dari pemerintah kabupaten, untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Korowai.