Yogyakarta, 15 Mei 2025 – Para penggemar musik keroncong di Indonesia bersiap menyambut perhelatan Keroncong Plesiran IX yang akan digelar pada 24 Mei 2025 di Desa Wisata Tinalah, Purwoharjo, Samigaluh, Kulon Progo, Yogyakarta. Festival tahunan ini dikenal sebagai salah satu ajang musik keroncong terbesar di Indonesia, menawarkan perpaduan seni musik, tari, dan rupa dalam suasana alam terbuka.
Lokasi dan Waktu Penyelenggaraan
Festival ini akan dimulai pada pukul 14.00 WIB, namun pengunjung disarankan untuk datang lebih awal. Desa Wisata Tinalah, yang terletak di dataran tinggi dengan pemandangan alam yang menawan, dipilih sebagai lokasi acara untuk memberikan pengalaman musik yang lebih mendalam dan menyegarkan bagi para penonton.
Line Up Artis dan Pengisi Acara
Tahun ini, Keroncong Plesiran IX akan menampilkan beragam musisi lintas genre yang berkolaborasi dalam harmoni keroncong modern. Beberapa artis yang akan memeriahkan panggung utama antara lain:
- Bilal Indrajaya
- Simphony Kerontjong Moeda
- Endah Laras
- Omah Cangkem
- Marcello Tahitoe
- Boris Sirait
- Keroncong Mengestoni
- Okky Kumala
- Paksi Raras Alit
Gelaran tahun ini tahun ini tak hanya menampilkan musisi musik keroncong, menciptakan nuansa baru dalam menikmati musik khas Indonesia ini.
Tiket dan Informasi Transportasi

Untuk pengunjung yang ingin hadir, tiket tersedia dalam dua kategori:
- Festival Ticket – Rp100.000
- Plesiran Ticket – Rp200.000
Tiket ini termasuk akses ke seluruh rangkaian acara serta fasilitas pendukung. Mengingat lokasi festival berada di kawasan pedesaan, pengunjung diimbau untuk merencanakan perjalanan lebih awal dan mempertimbangkan opsi transportasi yang tersedia, baik kendaraan pribadi maupun angkutan umum.
Bagi yang membutuhkan informasi lebih lanjut mengenai jadwal acara, line up lengkap, serta panduan transportasi, bisa mengunjungi akun media sosial resmi Keroncong Plesiran atau situs web yang tersedia untuk memastikan pengalaman festival yang maksimal.