Responi ‘Kampus Merdeka’, UPH Tambah 12 Mitra Industri di Company Gathering

Program kampus merdeka yang diusung Mendikbud, sesungguhnya sudah dijalankan UPH dan hingga kini terus ditingkatkan.

Sebagai kampus yang mendukung program kampus merdeka, kerja sama dunia pendidikan dengan industri sangat penting dalam mempersiapkan lulusan yang siap memasuki dunia profesional. Departemen Career Center & Corporate Relations UPH saat ini sudah menjalin kemitraan dengan lebih dari 50 company dari berbagai bidang, dan secara rutin mengadakan company gathering. Dalam Company Gathering ini UPH resmi menambahkan 12 mitra industri baru, melalui penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) yang berlangsung pada 14 Februari 2020 di MYC  MPR UPH Kampus Lippo Village.

 

Company Gathering sendiri dilakukan dengan tujuan untuk mempererat relasi dengan mitra industri sekaligus mendapatkan masukan untuk meningkatkan kerja sama. Dengan adanya kerja sama ini, beragam kegiatan dapat dilakukan seperti pembekalan karir, internship, perekrutan kerja, dan sharing knowledge dari mitra. Tentunya UPH akan terus berkomitmen dalam mengembangkan kemitraan dengan beragam industri.

Rektor UPH Dr. (Hon) Jonathan L. Parapak, M.Eng.Sc., menyambut antusias pengembangan kerja sama  ini dan melihat hal tersebut sebagai salah satu upaya menjawab kebijakan Kampus Merdeka.

Baca juga  Menjawab Tantangan Global AIAT Petakan Ciri Khas Prodi IAT Se-Indonesia

“Kerja sama dengan kedua belas perusahaan ini akan terus dikembangkan menyesuaikan kebutuhan, seperti terbukanya kesempatan internsip di perusahaan tersebut. Dengan demikian lulusan UPH sudah diperlengkapi dan siap bekarya. Kita juga bersyukur dengan gagasan Merdeka Belajar dari Menteri yang memiliki beberapa aspek. Pertama dorongan pada institusi seperti UPH untuk lebih banyak berkreasi sesuai yang dibutuhkan. Kemudian mendorong institusi untuk mengikuti perkembangan teknologi. UPH sendiri telah menerapkan sistem Kampus Merdeka ini dan akan terus mengembangkannya untuk membekali mahasiswa kami,” tutur Rektor UPH.

 

Lebih lanjut Stephani Riady – Wakil Rektor Bidang Marketing, External Cooperation, and Business Development juga menyatakan bahwa dalam 5 tahun dunia pendidikan mengalami perubahan dan perkembangan. Berubah dari class room based menjadi community based dan borderless.

“Dengan adanya arahan dari Menteri terkait sistem pendidikan yang  diusung, kami membutuhkan partnership dengan dunia industry sebagai mitra. Tentunya industry berkontribusi dan mendukung kami dalam melahirkan lulusan yang mampu berdampak bagi bangsa,” jelas Stephanie mengapresiasi mitra industri.

Baca juga  ROCKTOBEER at Aston Sentul Lake

 

Penandatanganan kerja sama dilakukan oleh Rektor UPH dan perwakilan dari mitra perusahaan, diantaranya dari PT Hay Group, PT Mitra Adi Perkasa, Tbk, PT Charoen Pokphan Indonesia, Tbk, PT Raksasa Laku Lintang (Ralali.com), dan lainnya.

Mewakili perusahaan yang hadir, Albertha Sekundarti – Human Resources General Manager  PT MAP Aktif Adiperkasa, Tbk menyatakan bahwa kerja sama ini merupakan bagian dari strategi pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) dari MAP Aktif.

“Kerja sama dengan UPH merupakan salah satu upaya kami dalam pengembangan program talent management. Untuk mendapatkan  SDM  berkualitas tentu kita ingin tahu seperti apa mereka dididik. Kami juga sudah membicarakan bentuk kerja sama apa saja yang akan dilakukan misalnya melalui magang, sharing knowledge, dan lainnya. Dengan kerja sama ini, target kami sendiri yaitu memiliki pekerja dengan karakter yang dibutuhkan yaitu tangguh, dinamis, passionate, dan hal ini yang kita cari dari UPH. Di MAP Aktif sendiri telah memiliki beberapa lulusan UPH yang bekerja dan sudah kami lihat kualitasnya. Lulusan UPH memiliki karakter yang dinamis dan mampu beradaptasi dengan perubahan yang cepat,” papar Albertha.

Baca juga  BNI Syariah Raih Penghargaan Most Trusted Company Based on Corporate Governance Perception Index (CGPI)

 

Bersamaan dengan acara ini, UPH juga menggelar Job Fair dengan mengundang 50 Perusahaan yang berlangsung pada tanggal 14 dan 15 Februari 2020, dengan target 2000 pengunjung di Gedung D Ruang D502-D503,UPH kampus Lippo Village . Beberapa perusahaan yang hadir dating dari beragam bidang seperti perbankan, media, insurance, IT Solution, retail, startup, pendidikan, Hotel, dan lainnya. Beberapa diantaranya Bank Mandiri, CIMB Niaga, BCA, Berita Satu Media Holding, Astra International, OT Group, Propan Raya, Charoen Pokphand, Artisanpro, Tutoria, Lippo General Insurance, CBN,  MAP, dan lainnya.

Batik Air, BNI Syariah, UPH, Inspirational Video, Motivational Video