Jakarta, 15 Juni 2021 – J&T Super, layanan terbaru yang diluncurkan oleh J&T Express dengan keunggunalan pengiriman lebih cepat dengan garansi uang kembali 100% kini telah memperluas area layanan teranyarnya yaitu di kota Jambi, Bandung, Surabaya, Semarang dan Yogyakarta mulai 15 Juni 2021.
“J&T Super telah beroperasi sebelumnya untuk wilayah Jabodetabek pada awal bulan April 2021, dengan adanya layanan terbaru ini ada peningkatan pengiriman yang signifikan yaitu kenaikan sebesar 50% pada akhir bulan kedua. Melihat sambutan yang baik ini, saat ini kami perluas lagi untuk menjangkau pelanggan diluar area Jabodetabek di 5 kota, harapannya layanan ini secara bertahap dapat menjangkau pengiriman ke seluruh Indonesia, pungkas Robin Lo, CEO J&T Express.
Layanan premium J&T Super memiliki jaminan service level agreement (SLA) yang lebih cepat dan tepat, yaitu pengiriman dalam kota sebelum jam 10.00 wib akan sampai di hari yang sama dan pengiriman luar kota sebelum jam 10.00 wib akan tiba dalam waktu kurang dari 48 Jam. Detail pengiriman selengkapnya dapat diakses melalui http://bit.ly/jntsuper
Pengiriman J&T Super mengedepankan jaminan perlindungan paket untuk memberikan layanan premium dengan garansi tanpa biaya tambahan untuk setiap penggunaannya, tersedia layanan proses klaim dalam 1×24 jam, kemudian apabila paket tidak sampai sesuai SLA pengirimannya, maka tersedia pula layanan pengembalian ongkos kirim 100% uang kembali sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Untuk 5 kota wilayah layanan baru J&T Super ini, J&T Express memberikan promo diskon ongkir hingga 40% hingga 15 September 2021.
Sebelumnya, J&T Express telah menyediakan layanan pengiriman dengan harga ekonomis yaitu J&T ECO dan layanan J&T Jemari (Jemput Paket Mandiri) untuk kemudahan bagi pelanggan yang menginginkan pengambilan paket melalui drop point terdekat. Diharapkan dengan perluasan layanan premium kali ini mampu memfasilitasi opsi lebih sesuai dengan kebutuhan pelanggan.