Lion Air Beroperasi Kembali di Bandar Udara Internasional Husein Sastranegara – Terbang Langsung dari Palembang, Pekanbaru, Banjarmasin

Bandung – 07 September 2020. Lion Air (kode penerbangan JT) member of Lion Air Group memberikan informasi terkini bahwa akan kembali melayani layanan penerbangan penumpang berjadwal domestik dari dan ke Bandung melalui Bandar Udara Internasional Husein Sastranegara (BDO).

Untuk tahap awal, Lion Air berencana mengoperasikan kembali 6 (enam) frekuensi penerbangan setiap hari pergi pulang (PP) di Bandung, melayani 3 (tiga) kota tujuan domestik, terdiri dari:

  • Palembang – Bandar Udara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin II, Sumatera Selatan (PLM),
  • Pekanbaru – Bandar Udara Internasional Sultan Syarif Kasim II, Bukit Raya, Riau (PKU),
  • Banjarmasin – Bandar Udara Internasional Syamsudin Noor, Banjarbaru, Kalimantan Selatan (BDJ).

 

Pembukaan rute baru tersebut merupakan kelanjutan dari oprasional perdana kembali Lion Air yang telah berjalan mulai (20/ 08), terdiri dari:

  • Medan – Bandar Udara Internasional Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara (KNO),
  • Denpasar – Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Badung, Bali (DPS),
  • Balikpapan – Bandar Udara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan, Kalimantan Timur (BPN),
  • Makassar – Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin, Maros, Sulawesi Selatan (UPG).

Ketersediaan jadwal penerbangan pada rute dimaksud menjadi bagian Lion Air dalam meningkatkan minat bepergian menggunakan pesawat udara (traveling), mengakomodir kebutuhan penumpang, upaya mendukung pemulihan perekonomian daerah serta mendukung menggeliatkan sektor pariwisata nasional.

Harapan utama dalam pengoperasionan rute kembali, setiap penumpang Lion Air akan memiliki pilihan perjalanan langsung ataupun lanjutan (connecting) menggunakan waktu keberangkatan yang tersedia, sehingga antardestinasi dapat ditempuh dalam jangka waktu relatif pendek, nyaman, aman, efektif dan terjangkau.

 

Dengan demikian, Lion Air akan memiliki 7 (tujuh) kota tujuan di Bandung, diharapkan memberikan keuntungan bagi setiap penumpang, untuk dapat melanjutkan perjalanan udara ke kota lainnya yang saling terhubung bersama Lion Air Group (Lion Air, Wings Air dan Batik Air) antara lain mencakup Takengon Meulaboh, Padang Sidempuan, Sibolga, Silangit, Simeulue, Takengon, Banda Aceh, Tanjung Pinang, Anambas, Dumai, Jambi, Batam, Kerinci, Muara Bungo, Natuna, Padang, Bengkulu, Tanjung Karang-Lampung, Lubuk Linggau, Pangkalpinang, Tanjung Pandan, Sumenep, Banyuwangi, Bima, Ende, Kupang, Labuan Bajo, Maumere, Tambolaka, Waingapu, Alor, Rote, Putusibau, Ketapang, Sintang, Batulicin, Kotabaru, Palangkaraya, Berau, Malinau, Mamuju, Tanjung Selor, Tarakan, Bau-Bau, Bima, Kendari, Kolaka, Luwuk, Morowali, Palopo, Tana Toraja, Poso, Raha, Selayar, Wangi-wangi, Ambon, Gorontalo, Jayapura, Kendari, Luwuk, Manokwari, Merauke, Palu, Samarinda, Sorong, Ternate dan destinasi lainnya.

Baca juga  Gelar Diklat Kepemimpinan Pemuda, Kemenpora Bentuk Pemuda Berkarakter untuk Bangsa Indonesia

Lion Air mengucapkan terima kasih atas kerjasama dan koordinasi yang baik dari regulator, pengelola bandar udara, pengatur lalu lintas udara, seluruh karyawan Lion Air bersama pihak terkait, sehingga sintergitas rencana pengoperasian Lion Air dari Pekanbaru, Palembang dan Banjarmasin ke Bandung dapat berjalan lancar dalam upaya menyediakan layanan terbaik.

 

Dalam mengakomodir penerbangan tersebut, Lion Air mempersiapkan armada generasi terbaru Boeing 737-800NG yang berkapasitas 189 kelas ekonomi.

Kesungguhan Lion Air dalam rangka untuk memastikan kesehatan dan keselamatan pada penumpang, awak pesawat, teknisi, petugas layanan darat (ground handling) serta karyawan lainnya yang terkait, dalam pelaksanaan operasional penerbangan yang memenuhi unsur-unsur sebagai upaya tidak menyebabkan penyebaran virus termasuk Corona Virus Disease 2019 (Covid-19).

Peningkatan kegiatan kebersihan dan sterilisasi pesawat udara Lion Air secara berkala dengan metode Aircraft Exterior and Interior Cleaning (AEIC) yang dijalankan di pusat perawatan pesawat Batam Aero Technic (BAT) dan di berbagai basis bandar udara (base station) dimana pesawat Lion Air berada.

Baca juga  Obat Herbal Kurang Diminati, Ini Dia Rekomendasi Produk dari Para Ahli

 

Informasi Jadwal Penerbangan

Rute No. Terbang Jadwal Berangkat*) Jadwal Tiba*) Keterangan
Kualanamu – Bandung JT-3960 09.00 11.20 Setiap hari
Bandung – Denpasar JT-3960 12.00 14.40 Setiap hari
Denpasar – Bandung JT-3961 15.20 16.00 Setiap hari
Bandung – Kualanamu JT-3961 16.40 19.00 Setiap hari
Makassar – Bandung JT-3883 09.00 10.10 2, 4, 7
Bandung – Makassar JT-3882 10.50 12.00 2, 4, 7
Balikpapan – Bandung JT-3941 11.20 12.20 1, 3, 5
Bandung – Balikpapan JT-3942 13.00 16.00 1, 3, 5
Pekanbaru – Bandung JT-3915 08.30 10.20 2, 4, 7
Bandung – Pekanbaru JT-3914 16.40 18.30 2, 4, 7
Palembang – Bandung JT-3345 10.00 11.00 Setiap hari
Bandung – Palembang JT-3346 11.50 13.00 Setiap hari
Banjarmasin – Bandung JT-3944 08.30 11.15 1, 3, 5, 7
Bandung – Banjarmasin JT-3943 12.00 14.45 1, 3, 5, 7

Keterangan: *) mengikuti waktu setempat.

1= Senin, 2= Selasa, 3= Rabu, 4= Kamis, 5= Jumat, 6= Sabtu, 7= Minggu

 

Untuk pelaksanaan operasional penerbangan, mengikuti rekomendasi pedoman protokol kesehatan.

  1. Tiba lebih awal sebelum keberangkatan (3-4 jam lebih awal).
  2. Menunjukkan kartu identitas diri yang sah (KTP atau tanda pengenal lainnya),
  3. Mengenakan masker sebelum penerbangan, saat di dalam pesawat hingga mendarat dan saat kedatangan serta keluar dari bandar udara,
  4. Mencuci tangan dengan sabun atau menggunakan cairan pembunuh kuman (hand sanitizer),
  5. Mengikuti aturan jarak aman (physical distancing) selama di terminal bandar udara,
  6. Menjaga kebersihan selama berada di dalam pesawat,
  7. Mengikuti petunjuk awak pesawat,
  8. Mengisi kartu kewaspadaan kesehatan elektronik (e-HAC) yang dapat diakses (download) melalui aplikasi seluler e-HAC Indonesia (Android) atau http://sinkarkes.kemkes.go.id/ehac .

 

Hiburan selama Penerbangan (Inflight Entertainment)

Dalam upaya menyediakan layanan terbaik kepada seluruh penumpang, sejalan mengadaptasi era kebiasaan baru (new normal) saat melakukan perjalanan udara dengan tetap memberikan kenyamanan selama penerbangan bagi para penumpang melalui hiburan di dalam pesawat (inflight entertainment) pada pesawat jenis Boeing 737-800NG dan Boeing 737-900ER.

Cara mudah mengakses Lion Air Entertainment, pertama, mengubah aturan (setting) ponsel ke mode pesawat atau airplane mode. Kedua, ubah dalam wifi connection pada ponsel dan pilih “Lion Entertainment” di Lion Air. Setelah berhasil, dapat menikmati inflight entertainment Lion Air Group.

Baca juga  6 Maskapai Indonesia Yang Pernah Beroperasi, Mungkin Anda Pernah Naik Salah Satunya !

 

Seluruh penumpang dapat menikmatinya secara “gratis” tanpa harus mengeluarkan biaya tambahan (extra). Hiburan ini terkoneksi melalui wireless inflight entertainment (W-IFE) dari AirFi (PT Dua Surya Dinamika) yang diakses dari semua ponsel pintar (smartphone), tablet, laptop dengan operating system (OS) – perangkat lunak sistem yang mengatur sumber daya seperti iOS, Android, Windows, BBM, Linux dan lainnya

Penumpang akan dimanjakan melalui konten-konten yang sudah tersedia seperti beragam film, bermain games, membaca majalah dan masih banyak lagi. Untuk periode ini, hal paling menarik adalah menonton film secara gratis dari genre seperti Indonesia, Hollywood dan jenis film Korea.

Hiburan dengan perangkat gadget/ device masing-masing penumpang dilakukan oleh Lion Air sebagai salah satu bentuk upaya pencegahan penyebaran Covid-19 agar penumpang dapat menikmati hiburan yang disajikan dengan nyaman dan aman.

HP.Inc, Lion Air, ChatAja, Hotel Santika BSD City – Serpong, MOLA TV, Inspirational Video, Motivational Video