‘DANCOW Iya Boleh Camp’ Hadirkan Beragam Booth Eksplorasi untuk Mendukung Stimulasi si Kecil

Jakarta, 28 April 2018 – Sebagai bentuk dukungan terhadap para Bunda Indonesia untuk terlibat aktif dalam memperhatikan tumbuh kembang optimal si Kecil, DANCOW Advanced Excelnutri+ menghadirkan ‘DANCOW Iya Boleh Camp’ di Mal Kota Kasablanka, Jakarta, pada 28-29 April 2018. ‘DANCOW Iya Boleh Camp’ menyediakan tujuh booth eksplorasi untuk mengasah lima aspek kecerdasan si Kecil, seperti kemampuan psikomotorik, perhatian, linguistik, memori, dan penyelesaian masalah.

‘DANCOW Iya Boleh Camp’ merupakan bentuk komitmen DANCOW Advanced Excelnutri+ untuk mendukung kepercayaan diri Bunda dalam berkata ‘Iya Boleh’ untuk eksplorasi pertama si Kecil. Ini menjadi kata kunci agar si Kecil bisa bermain sambil belajar di booth eksplorasi. “Kami percaya setiap anak membutuhkan cinta Bunda, stimulasi, dan nutrisi perlindungan agar si Kecil tumbuh lebih sehat, berkarakter, dan percaya diri,” jelas Brand Manager DANCOW Advanced Excelnutri+ Alvin Wiradarma.

Baca juga  Pasar Keliling Plesiran: Pop-up Artisan Market dan Workshop Memeriahkan Musim Liburan di Solo

Si Kecil yang telah mendapat dukungan dari para Bunda untuk bereksplorasi akan mendapatkan perlengkapan camp untuk menjelajahi tujuh booth eksplorasi.

  • Booth eksplorasi ‘Petualang Kecil’ yang diperuntukkan bagi kategori usia 1-3 tahun merupakan arena untuk melatih psikomotorik dan perhatian melalui berbagai aktivitas fisik, seperti keseimbangan berdiri di atas jembatan dan memanjat jaring-jaring.
  • Booth eksplorasi ‘Jemari Melukis’ merupakan arena untuk mendukung eksplorasi si Kecil di bidang seni dan warna di mana mereka bisa berkreasi dengan acrylic untuk mewarnai tas hasil karya mereka sendiri.
  • Booth eksplorasi ‘Tembikar Ria’ merupakan wadah si Kecil untuk mengembangkan bakat dan imajinasinya dalam bereksplorasi membuat ragam bentuk dari tanah liat.
  • Booth eksplorasi ‘Pahlawan Cilik’ untuk mendukung keberanian si Kecil menyelamatkan boneka kucing dengan melewati berbagai tantangan fisik yang bertujuan untuk melatih kemampuan psikomotorik, membangun perhatian, serta penyelesaian masalah.
  • Booth eksplorasi ‘Penjelajah Hutan’ mengajak si Kecil menjelajahi hutan, menemukan beragam hewan melalui layar gerak, serta mempelajari karakteristik hewan.
  • Booth eksplorasi ‘Prajurit Bakteri Baik’ di mana si Kecil akan berperan sebagai bakteri baik Lactobacillus rhamnosus yang akan berperang melawan bakteri jahat melalaui layar digital interaktif yang akan melatih kecerdasan memori, perhatian, dan psikomotorik.
  • Booth eksplorasi ‘Teater Fauna’ merupakan arena sandiwara boneka tangan untuk si Kecil berinteraksi dengan hewan favoritnya yang dapat menstimulasi perhatian, mengasah penyelesaian masalah, serta kemampuan linguistik si Kecil.
Baca juga  DSOCIAL FEST 2023: Festival Warna-Warni Gembira di Kota Serang

Selain menyediakan 7 booth eksplorasi, ‘DANCOW Iya Boleh Camp’ juga menghadirkan talk show interaktif seputar nutrisi, tumbuh kembang, dan pola asuh anak bersama DANCOW Parenting Center Expert. Hadir antara lain dokter tumbuh kembang anak dr. Bernie Endyarni Medise, SpA(K), psikolog Dra. Ratih Ibrahim, MM, serta dua selebriti ternama Ussy Sulistiawati dan Intan Nuraini yang akan berbagi pengalaman mereka dalam berkata ‘Iya Boleh’ untuk eksplorasi si Kecil. Pengunjung yang hadir juga akan dihibur oleh penyanyi cilik, Naura.

Selain di Jakarta, ‘DANCOW Iya Boleh Camp’ juga akan diadakan di 50 kota lainnya di seluruh Indonesia untuk menjangkau lebih banyak lagi Bunda Indonesia agar semakin percaya diri dalam berkata ‘Iya Boleh’ untuk eksplorasi si Kecil.