Fakta bahwa infrastruktur tetap menjadi tujuan kebijakan utama dalam periode Presiden Jokowi 5 tahun ke depan mengundang harapan bahwa sektor properti atau real estate di Indonesia akan bangkit dari mati surinya. Namun, apakah kenyataan di lapangan sesuai dengan ekspektasi?
#Herotalks 2019 yang digelar oleh Heroleads Asia, akan membahas secara mendalam perkembangan industri real estate dari perspektif yang berbeda: pemasaran dan digital. Menghadirkan para pemain utama industri seperti pengembang, ahli pemasaran, asosiasi real estate, dan pengamat untuk berbagi pandangan mengenai bagaimana perkembangan industri real estate di Indonesia di tahun 2019 ini dan bagaimana melihat tahun 2020 mendatang.
Digelar Rabu, 27 November 2019 di CoHive 101, Mega Kuningan, Jakarta Selatan, hadir sebagai panelis, Ivan Adrian Widjaja (Marketing Director, Greenwood Group), Aldo Rambie (Client Partner, Facebook Indonesia), Lukas Budi Setiawan (VP of Business Development & Marketing, FKS Land), Andrew Rahardja Kang (Associate Marketing Director, PT Intiland Development Tbk), Ricky Tarore (Senior Associate Director, Colliers Indonesia), M Agung Suranto (Head of Sales, PT Wika Realty Tbk), dan Hansen Yusuf (GM Sales and Marketing, PT Trans Property).
Selain itu, Siamrit Wongvichitara, Business Development Director Heroleads Asia akan turut hadir sebagai pembicara. Siamrit mengantongi pengalaman mumpuni di industri real estate, salah satunya adalah menangani proyek Four Seasons di Thailand. “Kami bangga bekerja sama dengan Facebook untuk mendorong penggunaan solusi digital yang lebih baik untuk para developer dari semua skala bisnis di Indonesia,” katanya.
“Pembeli properti kini mencari tahu, menemukan, dan membandingkan pembelian mereka melalui channel digital. Para developer perlu solusi tepat yang dapat membantu mereka untuk lebih engage dan dapat berinteraksi secara personal dengan para calon konsumen di channel online tersebut,” jelasnya lagi.
Sementara itu, Rama Dhonanto, Managing Director Heroleads Asia untuk Indonesia, akan berbagi wawasan terkait real estate melalui kacamata pemasaran digital. “Konsumen properti sekarang dihadapkan dengan banyak sekali pilihan. Ditambah dengan kondisi pasar yang tidak pasti, para developer diwajibkan untuk terus berinovasi demi menarik perhatian konsumen. Strategi pemasaran digital yang tepat akan sangat krusial untuk mendorong penjualan unit yang kini banyak menargetkan pasar milenial,” jelas Rama.
Ia menambahkan, “Kerjasama kami dengan Facebook telah membantu lebih dari 300 developer di ASEAN untuk memberikan hasil penjualan yang lebih kuat dan cepat jika dibandingkan dengan metode marketing konvensional dan solusi marketplace yang sudah ada.”
Di penghujung acara, para peserta berkesempatan untuk mendapatkan konsultasi bersama Heroleads Indonesia mengenai aset dan strategi digital untuk meningkatkan penjualan bisnis mereka. Akan dibagikan pula Whitepaper Transformasi Digital di Asia Tenggara & Indonesia yang mengupas berbagai tren digital utama dan memberikan rekomendasi strategis yang akan membantu perusahaan dalam menjalankan transformasi digital.
Penulis : AN
Vivo, Huawei, Hotel Santika Premiere Bintaro, Heroleads, grandkemang Jakarta, UPH, Lion Air, Inspirational Video, Motivational Video
Post Views: 56