Bagi lulusan SMA IPA atau SMK Farmasi yang bercita-cita menjadi ahli farmasi, atau menyukai ilmu bidang kesehatan dan Kimia, segera manfaatkan kesempatan emas beasiswa Farmasi UPH.
Beasiswa UPH tersedia untuk tiga kategori yang bisa kamu pilih, yaitu beasiswa jalur prestasi akademik, beasiswa keterbatasan ekonomi dan beasiswa jalur prestasi olahraga. Beasiswa yang diberikan meliputi Biaya SPP, Biaya BPP Pokok, dan Biaya SKS selama 3 semester pertama. Beasiswanya sampai 100% loh!
Ketiga kategori beasiswa ini punya persyaratan yang nggak ribet kok! Yang pertama, saat mendaftar kamu masih duduk di kelas 12 atau lulus SMA IPA atau SMK Farmasi tahun 2020 atau maksimal lulus dua tahun terakhir. Sehat jasmani dan rohani, tidak terdaftar sebagai mahasiswa di universitas lain, dan tidak diperbolehkan menikah atau hamil selama masa studi. Satu lagi perlu dicatat, untuk mempertahankan beasiswa sampai selesai masa studi, maka penerima beasiswa wajib mempertahankan pencapaian IPS (Indeks Prestasi Semester) dan IPK (Indeks Prestasi Kumulatif) sesuai syarat dan ketentuan yang ditetapkan.
Nah, pastinya penasaran kan, mengapa harus ke Farmasi UPH? Selain memberikan beasiswa, kamu juga harus tau seperti apa pembelajarannya, dosen-dosennya, fasilitas pendukung belajarnya, sampai prospek kerja untuk para lulusannya.
Prodi Farmasi UPH, berada di bawah payung Fakultas Sains dan Teknologi (FaST), dan secara keilmuannya berada dalam kelompok ilmu kesehatan. Karenanya di prodi ini kamu akan mempelajari banyak materi lintas ilmu seperti ilmu kedokteran, yang mencakup anatomi dan fisiologi manusia. Kamu juga akan mempelajari ilmu komunikasi farmasi atau bahkan bidang farmasi bahan alam, bagi yang tertarik mempelajari tanaman obat.
Selama proses kegiatan belajar-mengajar, mahasiswa Farmasi akan difasilitasi dengan sarana dan prasarana Laboratorium yang sudah tersedia di UPH, seperti Laboratorium Kimia dan Laboratorium Mikrobiologi. Bahkan kini sudah siap tiga Laboratorium baru yang khusus digunakan bagi Pendidikan Farmasi, yaitu Laboratorium Kimia Farmasi, Laboratorium Farmakognosi, dan Laboratorium Teknologi Farmasi. Jadi siap-siap ya akan banyak kelas praktikum lho.
Prodi Farmasi UPH menawarkan beberapa program, yaitu Diploma (D3) dan Sarjana (S1). Dengan pilihan ini, semakin luas kesempatan terbuka untuk yang mau bergabung di Prodi Farmasi UPH, mulai dari lulusan SMA IPA, Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Farmasi, maupun untuk karyawan di bidang kefarmasian.
Baik Program S1 maupun D3 Farmasi UPH, pembelajaran akan fokus pada Farmasi Bahan Alam, namun ada lagi kekhususan dari setiap program, yaitu untuk program S1 akan mendapatkan pembelajaran fokus farmasi klinik, sehingga selain memiliki pengetahuan, keterampilan untuk memberikan pelayanan kefarmasian yang berkualitas tinggi juga mampu menjadi rekan dialog yang kompeten bagi dokter dan pasien dalam penggunaan obat secara rasional. Sementara pada program D3 fokus kepada pelayanan kefarmasian, mencakup pengelolaan, penyiapan, dan peracikan obat di rumah sakit, apotek maupun klinik. Sedangkan Farmasi Bahan Alam akan berfokus pada pengelolaan bahan alam, terutama tanaman herbal menjadi sediaan farmasi. Farmasi Bahan Alam ini merupakan ciri khas Prodi Farmasi UPH.
Satu lagi yang tidak kalah penting, peluang karir untuk penerima beasiswa juga dijamin. Lulusan D3 bisa langsung berkarir di Siloam Hospitals sama seperti S1 Farmasi, namun lulusan S1 Farmasi memiliki kesempatan untuk kuliah mengambil program profesi apoteker ke depannya sehingga dapat menjadi seorang Apoteker.
Gimana, sudah cukup jelas kan gambaran perkuliahan di prodi Farmasi UPH, lengkap dengan peluang kariernya. Dan untuk dapetin beasiswanya nggak susah kan syarat-syaratnya? Nah, karena tingginya peminat beasiswa UPH untuk tahun ajaran 2020/2021, kamu harus segera mendaftarkan sebelum 15 Mei 2020. Yuk, wujudkan cita-citamu bersama UPH!
UPH, Hotel Aviary Bintaro, BPSDM PUPR, Microchip Technology, Lion Air Group, AMD Ryzen, Future Force Fest 2020, Inspirational Video, Motivational Video