Twilio CustomerAI: Meningkatkan Keunggulan Kompetitif Bisnis di Seluruh Dunia Melalui Platform Relasi Pelanggan Generasi Baru

San Francisco, 11 September 2023 – Twilio (NYSE: TWILIO), platform interaksi pelanggan yang memberikan pengalaman real-time dan terpersonalisasi untuk perusahaan-perusahaan terkemuka di seluruh dunia, mengumumkan peluncuran solusi CustomerAI di SIGNAL 2023. Solusi ini menggabungkan kecerdasan buatan (AI) dengan teknologi prediktif dan generatif terkini serta inovasi di Platform Data Pelanggan.

“Dalam satu tahun terakhir, kita telah menyaksikan transformasi teknologi yang menggemparkan dunia, sebagaimana yang kita alami saat Internet pertama kali diperkenalkan. AI telah menjadi daya tarik utama di dunia pemasaran digital global,” kata Jeff Lawson, CEO Twilio. “Dalam mengoptimalkan AI, dua elemen kunci adalah pengembangan large language model yang terpadu dengan data pihak pertama, dan di sinilah Twilio unggul. CustomerAI kami memusatkan kecerdasan buatan pada kebutuhan pelanggan, mendorong interaksi bisnis yang lebih personal melalui analisis data di setiap titik kontak.”

Baca juga  Paus Fransiskus Dukung Indonesia Perangi Human Trafficking dalam Industri Perikanan

“Kami mengumumkan sejumlah pembaruan pada CustomerAI yang membuat AI lebih mudah diakses, menciptakan platform interaksi pelanggan yang lebih dinamis dan personal,” kata Kathryn Murphy, SVP of Product di Twilio. “Dengan kemajuan kecerdasan AI yang semakin canggih dan dapat disesuaikan, setiap interaksi menciptakan data dan sinyal baru yang mendukung komunikasi berbasis AI yang lebih akurat. Ini membantu brand menghadirkan personalisasi 1:1, meningkatkan kepuasan pelanggan, dan mencapai keunggulan kompetitif serta loyalitas pelanggan jangka panjang.”

CustomerAI memberikan pemahaman yang lebih dalam tentang data pelanggan dan pemanfaatannya, serta pemahaman yang lebih kaya tentang pelanggan itu sendiri. Beberapa inovasi yang diperkenalkan oleh Twilio di SIGNAL 2023 termasuk:

  • CustomerAI Predictions: Memberikan kemampuan AI prediktif yang mudah diakses bagi pemasar digital, memungkinkan mereka menetapkan target pelanggan potensial, menciptakan pengalaman pelanggan yang lebih baik, dan personalisasi interaksi multi-kanal. Solusi ini mendukung data real-time yang terintegrasi pada Segment, membantu perusahaan seperti Box meningkatkan efisiensi kampanye marketing mereka.
  • Voice Intelligence: Menghadirkan solusi untuk menganalisis data suara dan memahami isi panggilan pelanggan, meningkatkan layanan pelanggan yang diberikan oleh perusahaan.
  • AI Generative Tools: Membantu pelaku pemasaran menghemat waktu dengan alat-alat AI generatif yang dapat mengubah ide menjadi konten HTML dan merancang perjalanan pelanggan secara otomatis.
  • Segment edisi B2B dan Zero Copy Architecture: Memberikan solusi CDP berbasis AI yang dapat diatur ulang untuk personalisasi lebih lanjut dan integrasi data yang lebih baik.
Baca juga  Signify perkenalkan produk desinfeksi Philips UV-C Guna Membantu Desinfeksi Benda Sehari-hari Bagi Penggunaan Di Rumah Dan Profesional

Twilio juga menjalin kemitraan dengan AWS, Google, dan OpenAI untuk memastikan keamanan dan privasi data dalam pengembangan CustomerAI. Mereka berkomitmen untuk membangun AI secara bertanggung jawab dan transparan, dengan memasukkan prinsip-prinsip kepercayaan dan label fakta nutrisi AI dalam pengembangan produk mereka.

Jangan lewatkan perjalanan brand-brand seperti Cisco, JetBlue, dan WB Games dalam memanfaatkan CustomerAI untuk pengalaman pelanggan yang lebih personal dan data-driven di SIGNAL 2023. Anda dapat mengikuti acara ini secara virtual dan mendaftar secara gratis di sini.

Penulis: Luthfan Wira Alfiqri