Jakarta: Menpora Ad interim Hanif Dhakiri bersama Sesmenpora Gatot S Dewa Broto mendampingi Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo menghadiri peringatan Hari Pramuka ke-58 di Lapangan Utama Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta, Rabu (14/8) sore.
Presiden Joko Widodo ucapkan selamat ulang tahun ke-58 kepada seluruh jajaran Gerakan Pramuka. “Selamat ulang tahun kepada seluruh jajaran Gerakan Pramuka mulai dari adik-adik hingga para pembina dan pengurus Gerakan Pramuka di seluruh tanah air dan di kantor-kantor perwakilan Indonesia di luar negeri,” kata Presiden dalam sambutannya.
Tema Hari Pramuka tahun 2019, ‘Bersama Seluruh Komponen Bangsa Gerakan Pramuka Siap Sedia Membangun Keutuhan NKRI’ dinilai Presiden cocok menyikapi situasi bangsa saat ini. “Alhamdulillah Gerakan Pramuka telah memberikan contoh bagaimana keberagaman yang ada justru memperindah dan menyatukan semua anggota Pramuka, semua bisa bersatu bisa bermusyawarah dengan semangat persatuan dan perdamaian,” ujar Jokowi yang juga mendapatkan Lencana Tunas Kencana dari Ketua Kwarnas Gerakan Pramuka Budi Waseso.
Banyaknya penggunaan hasil alam seperti bambu dan tali temali yang ada di panggung utama dan sekeliling lapangan upacara hingga konsumsinya mendapat apresiasi dari Presiden selaku Ketua Majelis Pembimbing Nasional Gerakan Pramuka.
“Saya ucapkan terima kasih dan apresiasi tinggi kepada kakak-kakak pembina Pramuka yang tersebar di ratusan ribu gugus depan di seluruh Indonesia yang telah suka rela mencurahkan waktu dan tenaga dalam membina peserta didik Pramuka, saudara-saudara adalah pahlawan bangsa,” kata Presiden yang siap terus membimbing Gerakan Pramuka agar terus tumbuh berkembang serta merawat NKRI.
“Saya harap kepada kepala daerah baik Gubernur, Bupati, Walikota sebagai Ketua Majelis Pembimbing di daerah untuk memberikan perhatian dan dukungan penuh pada kemajuan Gerakan Pramuka di daerah karena Pramuka adalah tempat berseminya calon pemimpin bangsa masa depan, membentuk manusia-manusia yang tangguh, tahan banting, berakhlak mulia dan inovatif,” tutupnya.
Sebelumnya, Ketua Kwartir Nasional Budi Waseso menyampaikan Apel Besar Hari Pramuka 2019 melibatkan personil sebanyak 10.106 orang yang terdiri atas unsur petugas upacara dan peserta upacara dari Pramuka Penggalang, Penegak dan Pandega serta utusan Kwartir dari DKI Jakarta, Jawa Barat, Banten, satuan karya seJabotabek, Kwartir Jogjakarta, Papua Barat dan unsur pendukung lainnya.
“Sejak saat ini semua kegiatan Kepramukaan mulai dari Kwartir Nasional hingga gugus depan bahkan kegiatan pribadi kapan pun dimana pun akan menolak penggunaan bahan berbahaya bagi lingkungan khususnya berbahan plastik yang sekali pakai, Gerakan Pramuka Akan Siap Sedia Membangun Keutuhan NKRI,” ujar Buwas.
Nampak hadir Presiden RI ke-5 Megawati Soekarno Putri, Kapolri, Panglima TNI, beberapa menteri kabinet kerja, Gubernur DKI Jakarta, Duta Besar Negara Sahabat, Deputi Bidang Pengembangan Pemuda Asrorun Niam Sholeh, Staf Ahli Jonni Mardizal dan Asdep Abdul Rafur.
Huawei, Lion air Group, Vivo, UPH, Motul, GMF AeroAsia, Batam Aero Technic, Kemenpora, Kemenlu, Kemenperin, Inspirational Video, Motivational Video