Kabar gembira datang dari salah satu mahasiswa program Dual Degree, Akuntasi Business School Universitas Pelita Harapan (UPH) – Royal Melbourne Institute of Technology (RMIT), 2017, Bryan Jonathan Purnama, atas pencapaian sebagai Best Accounting Student yang memperoleh nilai rata-rata tertinggi di tiga kelas.
Pengumuman ini diterima Bryan pada 29 April 2020. Atas prestasi tersebut, Bryan berhak menerima Prize for Best Accounting Student yang diberikan oleh RMIT melalui virtual event pada 19 Mei 2020.
Mendapatkan kesempatan untuk meraih penghargaan di kancah internasional ini merupakan salah satu dari sekian banyak manfaat yang bisa diperoleh dengan bergabung dalam program Dual Degree UPH – RMIT. Manfaat lainnya yang dapat kamu rasakan, yaitu memperoleh wawasan global melalui kombinasi studi selama 3,5 tahun di UPH Lippo Village, dilanjutkan dengan menempuh studi selama 1,5 tahun di RMIT Australia, memiliki peluang besar untuk berkarir di Australia, dan mendapatkan pengakuan sebagai lulusan internasional.
Selain program Dual Degree Business School yang bekerja sama dengan RMIT, Business School UPH juga menawarkan program Dual Degree kerjasama dengan La Trobe University. Beberapa program studi lainnya di UPH juga bekerjasama dengan universitas terkemuka untuk program Dual Degree antara lain University of Newcastle, Swiss Education Group, dan International Management Institute.
Selain Dual Degree, UPH juga telah meluncurkan program Combined Degree bersama La Trobe University, Australia. Melalui program ini cama berkesempatan melanjutkan studi untuk meraih gelar sarjana di UPH dan master’s degree dari La Trobe University, dalam waktu tempuh 5 tahun. Beberapa program studi UPH yang dapat dipilih para mahasiswa untuk program ini antara lain: Aktuaria Matematika Terapan, Teknik Sipil, Teknik Elektro, Teknik Industri, dan Sistem Informasi.
Untuk mahasiswa yang ingin mendapatkan wawasan internasional juga bisa mengikuti program Student Exchange untuk memberikan kesempatan mendapatkan pengalaman studi dan mengenal kebudayaan negara lain di universitas mitra di luar negeri selama satu semester dengan biaya studi sama dengan biaya kuliah di UPH.
Nah, pilihannya banyak kan? Jadi, bisa disesuaikan dengan minat kamu! Khusus program Dual Degree ini bisa menjadi pilihan untuk mahasiswa yang ingin mendapatkan pengetahuan dan wawasan global dengan dua gelar sekaligus. Bahkan mendapatkan kesempatan untuk bersaing di kancah internasional. Segera daftarkan diri dengan download Application Form for Outbound Program. See you, Students!
UPH, Lion Air Group, Vivo, BPSDM PUPR, BNI Syariah, Inspirational Video, Motivational Video