Jakarta (18/10) – Sebanyak lima Balai Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) berhasil memperoleh Sertifikat Akreditasi Lembaga Diklat Pemerintah dari Lembaga Administrasi Negara (LAN).
Sertifikat akreditasi tersebut merupakan hasil visitasi LAN ke lima balai diklat milik Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM PUPR) beberapa pekan lalu.
Kelima balai diklat tersebut, berturut-turut: Balai Diklat PUPR Wilayah I Medan; Balai Diklat PUPR Wilayah III Jakarta; Balai Diklat PUPR Wilayah V Yogyakarta; Balai Diklat PUPR Wilayah VI Surabaya; dan Balai Diklat PUPR Wilayah VIII Makassar. Prestasi tersebut sangat membanggakan dan sangat berarti bagi BPSDM, karena penghargaan tersebut menunjukkan kualitas penyelenggaraan pelatihan yang dilaksanakan Balai Diklat PUPR dan telah diakui negara.
Penyerahan Sertifikat Akreditasi Lembaga Diklat Negara untuk Kementerian PUPR diberikan langsung oleh Kepala Deputi Bidang Kebijakan Pengembangan Kompetensi Aparatur Sipil Negara (ASN) Muhammad Taufiq yang diterima oleh Sekretaris BPSDM, K.M. Arsyad, dengan didampingi lima Kepala Balai Diklat maupun perwakilan dari masing-masing balai, yakni: Kepala Balai Diklat PUPR Wilayah I Medan, Belanto Hadiwido; Kepala Balai Diklat PUPR Wilayah III Jakarta, Yunaldi Idrus; Kepala Balai Diklat PUPR Wilayah V Yogyakarta, Anwar; Kepala Seksi Program dan Evaluasi Balai Diklat PUPR Wilayah VI Surabaya, Alfan Bramestia; dan Kepala Balai Diklat PUPR Wilayah VIII Makassar, Nugroho Wuritomo.
Ada pun hasil penilaian akreditasi, adalah sbb: 1. Balai Diklat PUPR Wilayah I Medan dalam penyelenggaraan Diklat Kepemimpinan Tingkat IV mendapat predikat A; 2. Balai Diklat PUPR Wilayah III Jakarta dalam penyelenggaraan Pelatihan Dasar (Latsar) CPNS mendapat predikat A; Balai Diklat PUPR Wilayah V Yogyakarta dalam penyelenggaraan Diklat Kepemimpinan Tingkat IV mendapat predikat A dan pada Pelatihan Dasar (Latsar) CPNS mendapat predikat A; Balai Diklat PUPR Wilayah VI Surabaya dalam penyelenggaraan Diklat Kepemimpinan Tingkat IV mendapat predikat B, dan pada Pelatihan Dasar (Latsar) CPNS mendapat predikat B; kemudian Balai Diklat PUPR Wilayah VIII Makassar dalam penyelenggaraan Diklat Kepemimpinan Tingkat IV mendapat predikat B.
Dengan sertifikasi akreditasi tersebut kelima Balai diklat tersebut berhak menyelenggarakan Diklat Latsar/Diklat Kepemimpinan selama durasi waktu sesuai perolehan akreditasi, memfasilitasi lembaga diklat lain yang belum terakreditasi dalam penyelenggaraan diklat Latsar dan atau kepemimpinan, serta wajib menyampaikan rencana dan laporan penyelenggaraan diklat kepada instansi pembina sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Secara keseluruhan rata-rata nilai akreditasi yang diperoleh kelima Balai diklat tersebut lebih baik dari sebelumnya. Kegiatan ini diselenggarakan secara rutin oleh LAN guna terus memacu kinerja dari lembaga diklat yang ada di seluruh kementerian/lembaga agar memiliki standar penilaian Human Capital yang tinggi, bukan sekedar tempat pelatihan biasa, sebab melalui lembaga diklat itu diharapkan dapat mencetak ASN yang memiliki kompetensi, sehingga jabatannya dapat dipertanggungjawabkan kepada seluruh masyarakat, mengingat setiap ASN adalah pelayan publik.
BPSDM PUPR, Hotel Santika Premiere ICE-BSD City, Best Western Papilio Hotel Surabaya, Vivo, Huawei, BNI Syariah, Wings Air, Central Park – Neo Soho Mall, Batik Air, Inspirational Video, Motivational Video