Sudah sejak tahun 2019 lalu, para gamers dihebohkan dengan rumor munculnya PS5. Hingga akhirnya yang resmi pun sudah dirilis secara resmi pada 12 November lalu. Sekalipun perilisannya belum secara merata di berbagai negara, namun tetap saja kabar resmi ini disambut baik oleh para gamers, khususnya mereka yang memang sudah tak sabar ingin memainkan game di game konsol satu ini. Sebagai game konsol generasi terbaru, banyak spesifikasi dan fitur canggih yang dikenalkan Sony pada PS5. Bagaimana wujud PS5 yang sudah dirilis ini tidak memiliki banyak perbedaan jika dibandingkan dengan apa saja yang sudah dirumorkan. Penasaran dengan spesifikasi lengkap dari game konsol satu ini? Simak ulasan berikut ini, ya!
Hadirkan Desain Futuristik
Dibandingkan dengan generasi PlayStation yang sudah dirilis sebelumnya, Sony mengusung desain yang jauh berbeda pada PS5 ini. Di mana perpaduan warna hitam dan putih yang diusung membuatnya terlihat begitu futuristik dan juga modern. Kesan yang lebih simpel juga akan langsung Anda dapatkan melalui game konsol satu ini. Selain bisa dijadikan sebagai media untuk melepas penat dengan bermain game, hadirnya game konsol ini juga bisa membuat rumah Anda tampak lebih modern dan minimalis.
Beralih pada ukurannya, PS5 ini hadir dengan ukuran 390 mm x 104 mm x 260 mm serta bobot 4.5 kg. Dimensinya yang lebih bongsor ini bahkan membuat PS5 memiliki tinggi 2 kali lipat lebih besar dibandingkan dengan PS4 Pro. Secara tidak langsung, Anda pun membutuhkan ruang yang lebih besar untuk bisa meletakkan game konsol terbaru ini. Untuk itu, siapkan dulu space untuk menyimpan PS5 sebelum Anda terburu-buru membelinya, ya!
Layaknya Xbox One Series X, PS5 juga bisa Anda letakkan dalam berbagai macam posisi, baik itu horizontal atau vertikal (tiduran atau berdiri). Posisi mana yang nantinya Anda pilih bisa disesuaikan dengan besarnya ruang yang tersedia. Namun, untuk membuatnya terlihat lebih menonjol, meletakkan PS5 dalam posisi vertikal bisa jadi pilihan yang terbaik.
Performa Super Ngebut
PS5 dilengkapi dengan CPU AMD Zen 2-based CPU dengan 8 cores at 3.5 GHz. Hal itu membuat performa yang ditawarkan oleh PS5 terbilang sangat ngebut. Bahkan, waktu loading yang dibutuhkan terbilang sangat cepat, lho. Untuk game sekelas Final Fantasy saja, Anda hanya perlu menunggu selama kurang lebih 35 detik saat loading game. Berbeda dengan waktu loading pada Ps4 yang mencapai 1 menit 29 detik pada game yang sama. Waktu loading yang ngebut ini membuat Anda tak perlu beranjak dari tempat duduk hanya karena bosan menunggu.
Kapasitas RAM yang ditawarkan PS5 juga dua kali lebih besar dibandingkan dengan Ps4 yang hanya dilengkapi RAM 8 GB saja. Kapasitas RAM 16 GB yang disematkan juga semakin menunjang performa ngebut yang dimiliki game konsol ini. Peningkatan lainnya yang juga tak kalah menarik perhatian yakni adanya GPU AMD dengan 36 compute units serta daya komputasi mencapai 10.28 Teraflops. Jauh meningkat dibandingkan dengan generasi sebelumnya yang hanya memiliki daya komputasi 1.84 Teraflops.
Dukungan Resolusi Tinggi
Untuk memberikan pengalaman bermain yang lebih nyata bagi para penggunanya, PS5 telah dilengkapi dengan dukungan resolusi 4K hingga 8K,lho. Dengan resolusi yang sangat besar ini bisa dibayangkan betapa detail dan jelasnya tampilan visual yang ditawarkan oleh game konsol ini. Resolusi tinggi yang ditawarkan PS5 juga lebih unggul dibandingkan dengan Ps4 yang hanya bisa menampilkan gambar dengan resolusi 4K.
Selain unggul dalam tampilan visualnya, game konsol ini juga menawarkan kualitas audio yang tak kalah realistik. Di mana Anda bisa mendapatkan kualitas audio 3D jika memainkan game pada PS5. Perpaduan antara visual dan audio yang memulai ini membuat Anda semakin betah berlama-lama memainkan game PS5.
Media Penyimpanan
Media penyimpanan juga menjadi salah satu aspek yang mengalami peningkatan pada game konsol generasi terbaru ini. Dibandingkan menggunakan HDD (Hard Disk Drive), Sony lebih memilih menggunakan SSD (Solid State Drive) pada PS5. Pemilihan SSD bukanlah tanpa alasan, pasalnya media penyimpanan satu ini diklaim memiliki kecepatan baca yang lebih ngebut dibandingkan dengan HDD. SSD ini juga menjadi faktor pendukung mengapa waktu loading game terasa sangat cepat.
SSD berjenis custom yang bisa Anda temukan pada PS5 ini hadir dengan ruang penyimpanan sebesar 825 GB. Ruang penyimpanan yang terbilang sangat besar dan bisa digunakan untuk menyimpan beragam game favorit Anda. Meski sudah menghadirkan ruang penyimpanan yang besar, pengguna PS5 nantinya masih bisa menambahkan SSD tambahan, lho. Keren, bukan?
Hadirkan Versi Digital Edition
Tak hanya hadir dengan satu versi saja, Anda juga bisa menemukan PS5 dengan dua versi sekaligus, yakni versi reguler dan digital edition. Secara garis besar, tidak ada perbedaan yang signifikan antara kedua versi PS5 tersebut. Keduanya mengusung prosesor hingga kapasitas memori yang sama persis. Tidak hanya itu saja, baik versi reguler maupun digital edition juga telah didukung oleh resolusi 8K Dan refresh rate 120 Hz.
Perbedaannya yang menonjol hanya terdapat pada ada tidaknya drive 4K Blu-Ray. Di mana kepingan Blu-Ray ini hanya bisa Anda dapatkan pada PS5 Reguler. Sebaliknya, kepingan Blu-Ray tidak tersedia dalam versi digital edition. Sehingga Anda harus mengunjungi toko digital PlayStation Store terlebih dahulu sebelum bisa membeli dan memainkan setiap gamenya. Setelah berhasil mengunduh, seluruh game pilihan Anda akan secara otomatis tersimpan di dalam media penyimpanan.
Dengan tidak memiliki kaset game PS5 secara fisik, Anda tak bisa saling bertukar game dengan pengguna PS5 lainnya. Hal ini bisa dibilang menjadi salah satu kelemahan yang dimiliki oleh PS5 Digital Version. Meski begitu, bukan berarti penggunaan PS5 Digital Edition tak layak dijadikan pilihan, ya. Harganya yang lebih murah pun menjadi daya tarik tersendiri yang dimiliki oleh versi satu ini. Di sisi lain, versi digital edition akan sangat cocok bagi Anda yang memang selama ini banyak mengoleksi game secara digital dan bukan fisik.
Tak adanya drive 4K Blu-Ray membuat versi digital edition memiliki bobot yang lebih ringan, yakni hanya 3.9 kg saja. Bobotnya yang lebih ringan juga ditunjang berkat ukuran dimensinya yang lebih kecil, yakni 390 mm x 92 mm x 260 xx. Perihal dayanya, PS5 Digital Edition memiliki daya 340 Watt, sedikit lebih kecil dibandingkan dengan versi reguler yang mencapai 350 Watt. Apapun versi yang Anda pilih, pastikan itu sesuai dengan bujet serta kebutuhan bermain game Anda.
Kontroler PS5 atau DualSense
Kontroler yang terdapat pada PS5 juga menjadi salah satu keunggulan yang juga patut Anda perhatikan. Bahkan, sebelum mengenalkan game konsolnya, kontroler PS5 sudah terlebih dahulu dipamerkan oleh pihak Sony. Banyaknya kecanggihan yang ditawarkan oleh kontroler ini membuat kontroler pada game konsol lain terkesan ketinggalan zaman. Kontroler terbaru yang diusung pada PS5 disebut dengan DualSense. Layaknya desain yang ada pada game konsolnya, kontroler resmi ini juga dibaluti dengan warna putih dan hitam. Penasaran ada teknologi dan fitur canggih apa saja pada controller ini? Berikut beberapa diantaranya.
Haptic Feedback
Haptic feedback menjadi salah satu teknologi canggih yang bisa Anda temukan pada game konsol satu ini. Dengan adanya teknologi ini, pengalaman bermain game Anda nantinya bisa terasa lebih immersive. Percaya tidak percaya, feedback yang diberikan game konsol bisa langsung dirasakan oleh jemari Anda. Sebagai contoh, saat Anda memainkan game balap mobil, kontroler akan memberikan feedback saat Anda melaju pada medan berlumpur atau bahkan medan off-road.
Adaptive Triggers
Fitur canggih lainnya yang tidak kalah menarik yakni Adaptive Triggers. Fitur ini bisa menyempurnakan penggunaan tombol L2 dan R2. Setiap kali Anda bermain dan memanfaatkan salah satu dari kedua tombol tersebut, Anda bisa mendapatkan sensasi yang berbeda dari sebelumnya.
Create Button
Jika pada kontroler sebelumnya dilengkapi dengan tombol “share”, kali ini Sony memilih untuk menghilangkan tombol tersebut. Sebagai gantinya, Sony menyematkan tombol baru yang disebut dengan “create” atau “buat”. Tombol baru ini bisa Anda gunakan untuk menyimpan momen-momen menarik yang ada dapatkan selama bermain game. Di mana momen tersebut nantinya bisa Anda bagikan kepada seluruh dunia. Bagi Anda yang suka membagikan momen selama bermain game, pastikan Anda memaksimalkan tombol satu ini.
Built-in Microphone
Teknologi ini memungkinkan Anda melakukan komunikasi dengan teman tanpa menggunakan sebuah headset. Sekalipun tidak memiliki sebuah mic atau headset, Anda masih bisa tetap bermain sekaligus mengobrol bersama teman saat menyusun sebuah strategi. Meski begitu, tidak ada salahnya jika Anda tetap menggunakan headset sebagai aksesori penunjang selama bermain game. Pasalnya, headset tentu lebih relevan jika digunakan pada obrolan yang panjang.
Harga PS5
Berdasarkan spesifikasi PS5 serta keunggulan yang dimiliki DualSense, tentu Anda semakin tidak sabar untuk memiliki game konsol satu ini, kan? Di Indonesia, PS5 baru secara resmi bisa dibeli pada akhir Januari 2021. Perihal harganya tentu tidak akan jauh berbeda dengan PS5 yang sudah terlebih dahulu dirilis di negara lain. Di mana Anda perlu menyiapkan bujet kurang lebih Rp 8 jutaan untuk versi yang reguler. Harga ini tentu lebih mahal dibandingkan dengan Ps4 dan Ps4 Pro pada awal perilisannya. Namun, hal ini masuk akal mengingat spesifikasi yang dimiliki PS5 juga lebih baik.
Apabila harga Rp 8 jutaan terasa mahal, Anda bisa membeli PS5 Digital Edition dengan harga yang lebih murah, yakni sekitar Rp 7 jutaan. Harga yang lebih murah ini dikarenakan pada versi digital edition tidak dilengkapi dengan drive Blu-Ray di dalamnya. Adanya dua versi PS5 bisa semakin memudahkan Anda dalam memilih, mana versi yang paling dengan kebutuhan dan kantong Anda.
Selain bisa dibeli di toko offline, nantinya PS5 juga bisa Anda temukan di beberapa online store. Hal ini tentu akan semakin memudahkan Anda dalam membeli game konsol tanpa perlu keluar rumah. Tak hanya itu saja, dengan membelinya secara online, ada kemungkinan Anda bisa mendapatkan harga PS5 yang lebih murah, lho.