Jakarta, 9 November 2024 — Konser penyanyi pop asal Inggris, Dua Lipa, yang dijadwalkan digelar hari ini sebagai bagian dari tur Asia “Radical Optimism” di Indonesia Arena, Jakarta, resmi dibatalkan. Pembatalan ini diumumkan oleh promotor acara, TEM Presents dan PK Entertainment, yang menyebutkan adanya kendala keselamatan dan logistik yang tidak terduga sebagai alasan utama.
Dalam unggahan resmi TEM Presents dan PK Entertainment menyatakan, “Due to unforeseen safety and logistical issues, TEM Presents & PK Entertainment regrettably announce the cancellation of the highly anticipated Dua Lipa Radical Optimism Tour in Jakarta scheduled for 9 November 2024 at the Indonesia Arena.” Pihak promotor juga menambahkan bahwa meski Dua Lipa dan timnya telah siap tampil, terdapat kendala terkait struktur panggung yang disediakan oleh pihak vendor, Mataelang Productions, yang dianggap tidak memenuhi standar keamanan bagi kelangsungan konser.
Pernyataan tersebut juga menegaskan bahwa keputusan pembatalan konser diambil dengan penuh pertimbangan demi menjaga keselamatan penonton dan artis. Promotor menyampaikan permohonan maaf kepada para penggemar yang telah menantikan konser ini dan menginformasikan bahwa prosedur pengembalian tiket dapat diakses melalui situs web resmi di dualipainjakarta.com.
Di sisi lain, pihak vendor panggung, Mataelang Productions, turut memberikan klarifikasi terkait pembatalan ini. Dalam pernyataan tertulisnya, Mataelang Productions menyebutkan bahwa mereka telah menyelesaikan persiapan panggung sejak tanggal 6 November 2024. Mereka juga menegaskan bahwa panggung telah mendapatkan sertifikat keselamatan dari insinyur struktur bersertifikasi yang berpengalaman dalam menangani acara berskala internasional di Indonesia, sehingga dipastikan layak dan aman untuk digunakan.
“Kami dari Mataelang Productions, ingin menegaskan bahwa kami selalu bekerja dengan profesional dan dedikasi tinggi untuk memenuhi kebutuhan produksi sesuai dengan standar keamanan. Namun, pihak Tour Dua Lipa tetap merasa bahwa apa yang sudah kami kerjakan tidak memuaskan standar mereka,” demikian pernyataan Mataelang Productions. Mereka juga menyatakan penghormatan atas keputusan pembatalan ini dan memohon maaf kepada para penggemar serta pihak terkait atas ketidaknyamanan yang terjadi.
Pembatalan konser ini mengecewakan ribuan penggemar yang telah menantikan aksi panggung Dua Lipa di Jakarta. Hingga saat ini, belum ada informasi lebih lanjut terkait kemungkinan penjadwalan ulang konser di Jakarta.