Jakarta Light Festival 2024 Akan Digelar di Kota Tua

Rabu, 19 Juni 2024 – Jakarta Light Festival 2024 akan berlangsung pada 22 dan 23 Juni 2024 di Taman Museum Fatahillah, Kota Tua Jakarta. Acara ini merupakan bagian dari perayaan HUT ke-497 Jakarta yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta bersama dengan lembaga terkait.

Infografis: Instagram/jakartalightfestival

Festival ini menampilkan perayaan cahaya yang menggabungkan pesona modernitas dengan warisan budaya yang kaya di Kota Tua Jakarta. Jakarta Light Festival bertujuan untuk menempatkan Jakarta sebagai pusat kreativitas global, menghadirkan pengalaman yang tak kalah menakjubkan dari festival cahaya di belahan dunia lain.

Read More

Di tengah perubahan status Jakarta menjadi Daerah Khusus, festival ini akan menjadi bukti bahwa meskipun bukan lagi ibu kota negara, Jakarta tetap memancarkan pesona dan inspirasi bagi seluruh dunia. Dengan keberagaman budaya dan kreativitas yang mengalir, Jakarta terus mengukuhkan dirinya sebagai Jakarta Global City.

Dalam rangkaian acara Jakarta Light Festival 2024 tersebut akan ada berbagai kegiatan dan pertunjukan menarik. Pengunjung dapat menikmati video mapping yang spektakuler, instalasi pencahayaan yang memukau, serta berbagai penampilan dari Komunitas Kota Tua. Semua kegiatan dalam festival ini dapat dinikmati secara gratis oleh masyarakat.

Selain itu, dikutip dari media sosial Jakarta Light Festival, acara ini juga akan dimeriahkan oleh penampilan spesial dari beberapa musisi terkenal. Beberapa di antaranya adalah Sigit Wardana, Hasband, Rio Adiwardhana, Annisa Nurfauzi, D’Cinnamons, dan OM Manraga.

Infografis: Instagram/jakartalightfestival

Jakarta Light Festival 2024 diharapkan dapat menjadi salah satu daya tarik utama dalam perayaan ulang tahun Jakarta tahun ini, memberikan pengalaman berkesan bagi seluruh pengunjung yang hadir.

Related posts

Leave a Reply