Jakarta, 26 Januari 2023 – iQOO (I Quest On and On), brand smartphone global dengan proporsi yang kuat dan kinerja yang tak tertandingi, baru saja meluncurkan produk perdananya di Indonesia, iQOO 11, pada 8 Desember lalu. Menyoroti keunggulannya memberikan pengalaman premium bagi pengguna, iQOO bekerja sama dengan BMW M Motorsport, merek mobil balap dunia legendaris, sebagai mitra premium. Melalui kolaborasi ini, desain dari seri smartphone flagship iQOO edisi Legend didesain menggunakan garis tiga warna yang merupakan perpaduan antara warna logo iQOO dan BMW M Motorsport untuk merepresentasikan ‘kecepatan’ performa, sementara branding iQOO terpampang di cover Hyper Car terbaru BMW M Hybrid V8. Pada musim balap baru ini, BMW M Motorsport merilis mobil balap prototipe LMDh baru yang dinamakan BMW M Hybrid V8 yang akan bersaing di ajang balap kelas dunia. Desain luar mobil balap ini menggabungkan warna BMW M Motorsport untuk memperlihatkan nuansa desain klasik BMW M Motorsport dan
diintegrasikan dengan desain prototipe sebelumnya dan sejarah balap BMW M Motorsport. Menjadi smartphone monster yang menonjolkan keutamaan performa, iQOO mendukung desain livery baru dengan menampilkan brand iQOO di kap mobil BMW M Hybrid V8. Selain itu, BMW M Motorsport juga mengumumkan partisipasinya kembali di perhelatan 24 Hours of Le Mans, kompetisi active endurance racing tertua di dunia, dan memulai debutnya di Rolex 24 Hours di Daytona pada tahun 2023.
Head of Marketing iQOO Indonesia, Robiat Fahlevie, mengatakan, “Kami bangga melihat brand kami menghiasi desain livery baru mobil balap BMW M Hybrid V8 sebagai mitra premium BMW M Motorsport dan menyaksikan bagaimana kedua brand membawa inovasi di masing-masing industri. BMW M Motorsport memiliki semangat yang sama dengan iQOO dalam mengejar kecepatan, keterampilan ulung, dan performa luar biasa. Perjalanan BMW M Motorsport dalam memimpin dunia otomotif melalui inovasi dan performa menginspirasi kami untuk memimpin pasar high performance smartphone melalui teknologi yang tinggi dengan pelayanan terbaik.”
Head of BMW M Motorsport, Andreas Roos, mengatakan, “Kami sangat terhormat untuk menjalani kerja sama dengan brand seperti iQOO, brand yang bereksplorasi pada teknologi canggih. BMW M Motorsport dan iQOO sama-sama merepresentasikan performa tinggi – BMW M Motorsport pada track balap dan iQOO pada industri smartphone – yang menjadi landasan dari kerja sama kami yang panjang. Kami bangga memiliki relasi yang kuat dengan iQOO.” Kerja sama antara iQOO dan BMW M Motorsport yang telah berjalan dari 2020
hadir di beberapa seri flagship iQOO – mulai dari seri iQOO 7, iQOO 9, iQOO 10 hingga seri terbaru, iQOO 11. Dengan branding ini, pengguna dapat melihat tiga corak warna legendaris BMW M Motorsport dikombinasikan dengan warna iQOO di bagian punggung smartphone dengan warna merah, hitam dan biru. Selain itu, logo BMW M Motorsport juga dapat dimiliki di photocard yang eksklusif hadir
di setiap kotak smartphone.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai iQOO, silakan kunjungi website iQOO Indonesia atau di akun media sosial resmi di platform Instagram, Twitter, Facebook, YouTube dan TikTok.