Indonesia, 25 Februari 2022 – Menyambut hadirnya tanggal muda setelah masyarakat gajian, tiket.com, Online Travel Agent (OTA) pertama di Indonesia, menggelarkan program reguler akhir bulan Diskon Tanggal Muda yang dimulai dari tanggal 25 Februari hingga 04 Maret 2022.
Tidak hanya Diskon Tanggal Muda, dengan hadirnya long weekend pada pekan depan, tiket.com akan memeriahkan momen liburan Sobat Tiket dengan promo khusus tambahan, yaitu FLYSALE untuk promo khusus penerbangan, SALEPRISE kejutan promo untuk hotel, dan Mendadak Diskon khusus untuk To Do, hadir dengan tanggal serupa, yaitu 25 Februari hingga 2 Maret, dan pada jam-jam spesial.
Taburan promo liburan dengan harga spektakuler ini merupakan wujud nyata tekad tiket.com untuk mengakselerasi pemulihan industri pariwisata Indonesia, terutama dalam upaya tiket.com menyokong kebangkitan kembali para pelaku dan penggiat perekonomian pariwisata domestik di berbagai destinasi wisata di Indonesia.
Gaery Undarsa, Chief Marketing Officer, tiket.com berkata, “Tanggal gajian telah tiba! Sebagai OTA dengan fokus customer-centric, tiket.com gemar memberikan kejutan-kejutan dadakan untuk senantiasa menghibur hati dan menambah semangat masyarakat Indonesia, yang sudah ingin kembali berwisata. Pada kesempatan kali ini, kami hadirkan 4 promo unggulan sekaligus sebagai ajakan untuk berlibur sembari mendukung para pelaku pariwisata di destinasi domestik favorit, terutama mengingat adanya beberapa tanggal merah di bulan Maret dan April ini”.
Pertama kali dalam sejarah, tiket.com menggencarkan 4 promo unggulan sekaligus, yaitu Diskon Tanggal Muda dan tiga promo spesial tambahan; FLYSALE, SALEPRISE dan Mendadak Diskon, dengan skema promosi sebagai berikut:
Diskon Tanggal Muda (25 Februari – 04 Maret 2022)
tiket.com hadirkan kembali promo akhir bulan Diskon Tanggal Muda dengan diskon spesial hingga 50% + hingga Rp575.000 untuk seluruh produk tiket.com, yaitu transportasi, akomodasi, destinasi wisata, atraksi, tiket event, dan travel essentials seperti tes COVID-19 di seluruh Indonesia.
FLYSALE (25 Februari – 02 Maret, 11:00 – 13:00 & 19:00 – 21:00 WIB)
Jangan lupa untuk set alarm jam karena FLYSALE hadir memberikan promo khusus untuk penerbangan ke destinasi favorit di seluruh Indonesia, dengan skema diskon maksimum Rp375.000 untuk transaksi minimal mulai dari Rp1.000.000. Semua destinasi domestik impian dapat terwujud.
SALEPRISE (25 Februari – 02 Maret, 19:00 – 21:00 WIB)
Bagi yang ingin mendapatkan promo khusus agar bisa melepas penat dengan staycation saat long weekend pekan depan, tiket.com menghadirkan kejutan promo, SALEPRISE, khusus untuk menginap di Hotel pilihan dengan diskon maksimal Rp500.000 untuk transaksi mulai dari minimum Rp200.000.
Mendadak Diskon (25 Februari – 02 Maret, 19:00 – 21:00 WIB)
“Jangan kagetan dan langsung gaspol kalau tiket.com kasih diskon bertubi-tubi!” ungkap Gaery. Layaknya sebuah kejutan yang bikin dag-dig-dug, tiket.com hadirkan promo Mendadak Diskon untuk seluruh produk tiket To Do (kecuali event dan tes COVID-19) dengan diskon 50% hingga Rp20.000, dengan minimum transaksi Rp100.000.
“Kami bertekad untuk terus membantu mendorong kondisi perekonomian Indonesia dalam kapasitas tiket.com selaku OTA pertama di Indonesia, yaitu dengan menghadirkan berbagai penawaran spektakuler bagi masyarakat sehingga dapat berliburan ke destinasi domestik favorit. Hadirnya promo yang bertubi-tubi kali ini dapat juga dimanfaatkan untuk mulai merancang dengan lebih matang rencana perjalanan berbagai hari libur nasional tahun ini, baik bersama keluarga maupun sahabat. Kami mengajak masyarakat untuk terus patuh protokol kesehatan dimanapun berada, sehingga perjalanan pun akan tetap aman dan nyaman bagi pelaku perjalanan dan warga lokal. Segera bulatkan tiketmu bersama tiket.com!” tutup Gaery.