Tangerang Selatan, Indonesia – Aviary Bintaro turut menggelar aksi pemadaman lampu selama satu jam dari pukul 20.30 – 21.30 WIB pada hari Sabtu, 27 Maret 2021 untuk mengkampanyekan “Earth Hour” yang merupakan aksi simbolis dengan pesan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat menghemat energi.
Unity in Biodiversity menjadi tema perayaan Earth Hour tahun ini yang telah memasuki tahun ke empatbelas di dunia. Diinisai oleh WWF (World Wide Fund for Nature) di Australia pada tahun 2007, mengajak masyarakat untuk memadamkan lampu selama satu jam, sebagai dukungan untuk melawan perubahan iklim.
Kami melakukan pemadaman lampu hampir di semua area umum yang terdiri dari bagian luar hotel, halaman, lampu logo, restoran serta lobby. Namun, berbagai aktifitas tetap berlangsung seperti biasa, kami turut menghimbau tamu hotel yang ada di dalam kamar untuk ikut mengurangi penggunaan lampu yang tidak diperlukan. “Kampanye Earth Hour tahun ini diharapkan dapat menggerakan lebih banyak pihak melakukan aksi nyata dalam kehidupan sehari – hari untuk kelangsungan sumber daya alam” tutup Brafely Sahelangi, General Manager Aviary Bintaro.