Digital Advertising Campaign : Bagian 2

Pengukuran Efektivitas Iklan.

Setelah kita melakukan kampanye iklan digital, dan traffic mulai berdatangan ke website. Kita harus merubah traffic itu menjadi konversi penjualan.

Pengukuran yang dilakukan bisa berupa orang mengisi data diri secara online, mendownload brosur, melakukan pendaftaran test drive maupun mengukur penjualan secara online.

 

Di komunika media digital advertising agency, kami melakukan pengukuran efektivitas iklan digital dengan dua cara. Yang pertama adalah melalui google ads, dengan menaruh script dihalaman yang dituju. Yang kedua dengan menggunakan google analytics.

Yang akan kita bahas disini adalah mengukuran konversi penjualan melalui google analytics. Sebelum kita mulai pastikan website yang akan kita ukur sudah ter-instal script google analytics, kalau kurang paham cara memasangnya, Anda bisa menanyakan ke kami komunika media melalui tombol whats app yang ada di website.

Baca juga  Kaukus Perempuan Parlemen Fasilitasi Legislator Perempuan Belajar Teknologi Digital Guna Perkuat Peran Kepemimpinan

 

Gambar diatas menjelaskan bahwa terjadi penjualan sebanyak 51 kali ke landing page yang kita ingin ukur. Yang ingin kita optimalkan adalah, dari kampanye iklan misal sebanyak 10.000 klik, kita ingin minimal 10 persen bisa menjadi konversi penjualan, atau sebanyak 1.000 barang terjual.

Berikut ilustrasinya :

  1. Efektivitas iklan digital bisa kita ukur misalnya, traffic yang kita inginkan adalah 10.000 klik.
  2. Biaya yang kita keluarkan per klik misal 500 rupiah per klik, jadi total biaya yang di keluarkan adalah Rp 5.000.000,-.
  3. Jika dari traffic 10.000 klik lewat iklan digital, terdapat 10% conversion rate, maka akan terdapat 1.000 klik yang menjadi penjualan.
  4. Misalnya rata-rata 1 penjualan mempunyai keuntungan 10.000 rupiah, maka 1.000 penjualan, akan didapat keuntungan sebesar 10 juta dengan biaya iklan hanya sebesar 5 juta rupiah.
Baca juga  Workhy Membantu Mendirikan Lebih Dari 3.000 Perusahaan Pada Paruh Pertama 2022

 

Hal tersebut baru bisa dikatakan iklan digital yang dilakukan cukup efektif.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Gambar diatas, dapat dilihat konversi terjadi dari beberapa sumber, misal dari direct, search, kampanye iklan atau social media. Kami menyarankan kalau Anda ingin mempunyai iklan digital yang efektif, campaign iklan tersebut memakai Komunika Media Programmatic Solutions. Program paid advertising kami, menjamin traffic yang dihasilkan sama seperti yang dibeli, dan terukur di google analytic, bounce rate dibawah 50%, dan orang akan mampir di website kita minimal 1 menit. Semakin lama orang berada di website kita, semakin tinggi orang tersebut akan melakukan pembelian.

 

Sebuah bisnis yang bagus adalah bisnis yang mengikuti perkembangan jaman, artinya bisnis tersebut mempunyai website, mempunyai artikel dalam website untuk menaikan rangking halaman di google, agar lebih mudah di ketemukan. Website SEO friendly, social media-nya juga dirawat dan ada postingan rutin dengan tema, design menarik dan informatif serta harus mereply comment dari konsumen di social media-nya.

Baca juga  Xendit Luncurkan Tiga Solusi Bisnis Baru untuk Pelaku Bisnis dari Berbagai Skala

Kalau semuanya bisa dilakukan dengan baik, maka bisnis Anda siap bersaing di jaman yang serba digital saat ini. Ingin mengetahui bagaimana cara mewujudkan semuanya itu, kontak kami di komunikamedia.co.id.

 

Penulis : Kurniawan Aryanto / Co-founder Komunika Media https://komunikamedia.co.id/