Jakarta, 1 Februari 2019 – Menteri Kesehatan RI Nila Moeloek telah melantik drg. Murti Utami, MPH sebagai Inspektur Jenderal (Irjen) Kemenkes, Jumat (1/2) di Gedung Kementerian Kesehatan.
Menkes berharap dengan dilantiknya drg. Murti Utami, inspektorat jenderal (Itjen) dapat berperan lebih strategis dalam menciptakan birokrasi birokrasi yang bersih dan accountable.
”Saya harap Irjen dapat berperan lebih strategis dalam menciptakan birokrasi-birokrasi yang bersih dan accountable dan juga harus menjadi unit terdepan dalam mengawal pelaksanaan pengawasan internal di lingkungan Kementerian Kesehatan,” kata Menkes.
Salah satu upaya yang harus dilakukan, kata Menkes, yaitu dengan meningkatkan peran aparat pengawas internal pemerintah (APIP) yang tidak hanya melaksanakan fungsi pengawasan yang berfokus pada hasil temuan, tetapi harus lebih memastikan bahwa permasalahan yang ada harus mendapatkan asistensi yang memadai. Selain itu juga melakukan pelayanan konsultasi terhadap masalah yang dihadapi oleh unit kerja di lingkungan Kemenkes.
”Upaya preventif juga harus dilakukan dalam mewujudkanan birokrasi yang accountable di lingkungan Kementerian Kesehatan,” ucap Menkes.
Di samping itu, Menkes juga mengingatkan Itjen bahwa ada tugas yang tidak kalah pentingnya, yakni mempertahankan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dalam pelaporan keuangan Kemenkes. Sebagaimana diketahui, beberapa tahun terakhir Kementerian Kesehatan memperoleh opini WTP 5 kali berturut-turut.
Menkes minta Murti Utami beserta seluruh jajarannya untuk melakukan pengawasan dan pendampingan atas peningkatan kinerja Kementerian Kesehatan. Saat ini sudah memasuki tahun anggaran 2019, Menkes mengingatkan bahwa ada tugas berat terbentang yang harus diselesaikan dengan cerdas.
Selain drg. Murti Utami, ada 5 pejabat eselon 2 yang dilantik oleh Menkes, yakni dr. Eni Gustina, MPH sebagai Sekretaris Ditjen Kesehatan Masyarakat, Suhartati, S.Kp., M.Kes sebagai Kepala Biro Kepegawaian, Drs. Sudarto, MM sebagai Direktur Keuangan RS Hasan Sadikin Bandung, dr. Zubaedah, Sp.P, MARS sebagai Direktur Medik dan Keperawatan RSUP Dr. Moh Hoesin Palembang, dan Dr. dr. H.M. Alsen, Sp.B-KBD, MARS sebagai Direktur Medik dan Keperawatan RSUP Persahabatan Jakarta.
”Diharapkan saudara cepat menyesuaikan diri dengan lingkungan pekerjaan yang baru, bekerja dengan penuh tanggung jawab dan dedikasi yang tinggi,” kata Menkes.