Generasi Muda, Jadilah Teladan Pelestari Lingkungan

Jakarta, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Kamis, 6 September 2018. Rangkaian kegiatan Perkemahan Bakti Saka Kalpataru dan Saka Wanabakti (Pertikawan) tahun 2018 berlanjut ke regional Bali dan Nusa Tenggara tanggal 6-10 September. Sebelumnya, awal Agustus lalu rangkaian Pertikawan 2018 dibuka di regional Sulawesi dan Maluku. Sebanyak 577 generasi muda yang mengikuti kegiatan yang dilangsungkan di Bumi Perkemahan Margarana, Tabanan, Bali.

 

Direktur Jenderal Pengendalian Perubahan Iklim (PPI), Ruandha Agung Sugardiman yang hadir mewakili Menteri LHK berpesan, agar Generasi muda Pramuka harus selalu menjadi yang terdepan dan teladan bagi generasi muda lainnya, terutama dalam hal pelestarian lingkungan dan hutan. “Karena ingat Pramuka itu adalah Praja Muda Karana yang artinya jiwa muda yang suka berkarya.”, tegas Ruandha.
Menurut Ruandha, dirinya sangat yakin bahwa anggota pramuka Saka Kalpataru dan Saka Wanabakti adalah generasi yang hebat, dan kreatif. Dirinya meminya agar para peserta tidak berhenti berkreasi dan berkarya dalam wadah Gerakan Pramuka. “Isilah waktu muda kalian dengan kegiatan yang positif, dan produktif.”, ujarnya.

 

Pertikawan 2018 ini dimaksudkan untuk membentuk watak dan kepribadian generasi muda yang berakhlak, berbudi pekerti luhur dan peduli terhadap kelestarian hutan dan lingkungan hidup di sekitarnya. Setelah dari kegiatan ini, para peserta diharapkan dapat menumbuhkan kepedulian dalam penanggulangan dan pencegahan kerusakan hutan dan peduli terhadap upaya pelestarian lingkungan hidup.
Isu lingkungan di Pramuka secara global telah menjadi fokus utama. World Organization Scout Movement (WOSM) bahkan mulai mengkampanyekan pelestarian lingkungan melalui slogan utamanya saat ini, Create Better World. Kwartir Nasional Gerakan Pramuka telah mengeluarkan persetujuan kegiatan Pertikawan 2018. Selama empat bulan kedepan, secara rutin akan dilaksanakan kegiatan Pertikawan di tiap regional.

 

Pertama, dimulai dari regional Sulawesi Maluku, telah berlangsung dengan baik pada tanggal 1 – 5 Agustus 2018 di Tonasa Park, Kabupaten Pangkajene Kepulauan – Sulawesi Selatan. Kedua, yang saat ini tengah berlangsung yaitu Pertikawan Regional Bali dan Nusa Tenggara pada hari ini tanggal 6 – 10 September 2018 di Bumi Perkemahan Margarana, Kabupaten Tabanan, Bali.
Ketiga, Regional Sumatera 2 – 6 Oktober 2018 di Kabupaten Siak, Riau. Keempat, Regional Kalimantan tanggal 9 – 13 Oktober 2018 di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur. Kelima, Regional Jawa pada tanggal 16 – 20 Oktober 2018 di Kabupaten Sleman, D.I. Yogyakarta. Terakhir, Regional Papua pada tanggal 4 – 8 November 2018 akan dilaksanakan di Kota Jayapura, Papua.

Related posts

Leave a Reply