SNICKERS Memahami Ciptakan Momen Ramadan Penuh Arti bareng Febby Rastanty, Abdul ‘Idol’, dan Madkucil

Jakarta – Bulan Ramadan adalah bulan yang tepat untuk berbagi kebaikan dan menciptakan momen penuh arti, berkumpul bersama keluarga dan kerabat untuk berbuka puasa pun menjadi salah satu tradisi yang tidak boleh terlewatkan. Namun, berbeda untuk para pekerja yang harus bertugas dan menyelesaikan tanggung jawabnya pada saat berbuka puasa, mereka harus rela melewatkan waktu berbuka puasa dengan baik bahkan kehilangan momen bersama keluarga.

Untuk menciptakan momen penuh arti pada Ramadan kali ini, Snickers Indonesia mengajak Febby Rastanty, Abdul ‘Idol’, dan Madkucil untuk menunjukan bagaimana sedikit bantuan dapat membuat mereka yang tidak dapat menikmati berbuka puasa memiliki momen yang tak terlupakan dengan mengambil alih pekerjaan mereka. Didukung dengan rilisnya sebuah video (https://www.youtube.com/watch?v=cY8zQEfYi_c) yang menyoroti kisah para pekerja ketika harus melewatkan waktu berbuka puasa demi menyelesaikan tugas dan tanggung jawabnya. Mereka pun mengerti bagaimana menantangnya harus bekerja di waktu berbuka puasa saat mereka tidak bisa berbuka puasa tepat waktu dengan baik.

Ms. Yee Pek Kuan, Category Director, mengatakan “Dengan berkolaborasi bersama Febby, Abdul dan Madkucil, kami ingin menunjukan rasa kepedulian kepada orang-orang yang tidak bisa meninggalkan pekerjaannya pada saat berbuka puasa, agar mereka bisa berbuka puasa dengan tenang dan menciptakan momen penuh arti bersama keluarga. Pada kesempatan kali ini, Febby akan menggantikan peran seorang pramusaji sebuah cafe, Abdul akan menggantikan security office dan Madkucil akan menggantikan seorang driver ojek.”

“Sering kepikiran deh sama pramusaji yang masih harus melayani customer di saat menjelang berbuka. Jangankan untuk makan kenyang, minum untuk ngebatalin puasa aja kayanya udah syukur ya. Pas banget deh lagi ada Snickers Memahami ini, aku diajakin untuk mengambil alih pekerjaan seorang pramusaji biar dia bisa berbuka puasa dengan tenang”, ujar Febby Rastanty.

Begitu juga dengan Abdul yang merasa beruntung bisa berkolaborasi di Snickers Memahami ini, “Ga pernah kebayang deh gimana seorang security office bisa bagi waktunya untuk berbuka puasa di saat dia masih harus menjaga keamanan di gedung-gedung besar. Tanggung jawabnya gede banget, demi keamanan semua orang beliau melewatkan waktu buka puasa bareng keluarganya juga”, ujar Abdul.

Madkucil juga merasakan hal yang sama, “Dengan menggantikan pekerjaan seorang driver ojek online di kampanye Snickers Memahami ini, gue jadi makin menghargai orang lain, di saat gue bisa berbuka bersama dengan enak bareng temen-temen, ada driver ojek online yang siap nganterin gue ke lokasi tujuan. Semoga setelah ini jadi banyak yang terinspirasi untuk ngelakuin hal yang sama kaya gue.”

Melalui akun media socialnya, Febby, Abdul dan Madkucil bukan hanya mununjukkan kegiatan mereka selama mengambil alih pekerjaan para pekerja tersebut tetapi juga mengajak seluruh masyarakat untuk bisa menciptakan momen penuh arti kepada sesama. Dan Snickers Chocolate Bar selalu siap menemani kamu ketika sedang menggantikan peran para pekerja tersebut sambil menikmati momen berbuka puasa yang praktis dan penuh arti.

Related posts

Leave a Reply