Lenzing masuki babak baru dengan peluncuran TENCEL™ sebagai merek tekstil andalan Lenzing

JAKARTA, 4 April 2018 – The Lenzing Group (Lenzing) meluncurkan kembali TENCEL™, sebagai merek premium dalam ajang Premiere Vision Paris. Peluncuran ulang merek TENCEL™ menjadi tonggak penting bagi strategi merek Lenzing yang baru. Hal itu dilakukan demi meningkatkan penawaran merek, menjalin hubungan dengan pelanggan dan konsumen, serta menggerakkan permintaan konsumen. TENCEL™berada dalam posisi terbaik untuk menjadi motor pertumbuhan utama dalam industri tekstil dengan jajaran merek yang melayani berbagai penggunaan unik — TENCEL™ Active, TENCEL™ Denim, TENCEL™ Home, TENCEL™ Intimate dan TENCEL™ Luxe. Seluruh merek itu dibuat dari dua serat tekstil serbaguna dan sangat kompatibel, TENCEL™ Modal dan TENCEL™ Lyocell.

Dirancang dan didasarkan pada temuan serta data yang diperoleh dari riset pasar yang mendalam, arsitektur merek tersebut menjadi langkah penting bagi Lenzing untuk beralih dari produsen serat tekstil business-to-business (B2B) dan menjadi merek business-to-business-to-consumer (B2B2C). Arsitektur merek ini tak hanya menjawab perkembangan tren di kalangan merek ritel dan konsumen yang menginginkan produk yang membuat mereka terlihat modis dan nyaman, tapi juga melakukan hal baik lewat berbagai proses produksi yang berkelanjutan dan transparan, seperti proses pengolahan serat tekstil TENCEL™ Modal dan TENCEL™ Lyocell. Menurut temuan dari riset, LENZING™ Modal dikenal sebagai serat tekstil bermutu baik dan tahan lama serta memiliki kelembutan yang indah. Lebih dari itu, TENCEL™juga dikenal baik dan dihargai sebagai merek andalan di antara para pemangku kepentingan, pelanggan dan konsumen di beberapa negara sasaran Lenzing. Dengan demikian, TENCEL™akhirnya digunakan sebagai merek khusus bagi produk tekstil untuk busana dan peralatan rumah buatan Lenzing, serta ditargetkan menjadi sebuah merek istimewa dan berdaya saing di pasar serat tekstil Modal dan Lyocell. Merek TENCEL™yang diluncurkan ulang ini, bersama slogan “Feel so right”, akan mendorong Lenzing untuk memulai program komunikasi seputar merek tersebut. Lenzing akan menyuarakan kiprahnya yang kini melampaui jenis-jenis dan karakteristik serat tekstil, serta memasuki produk yang digunakan sehari-hari serta berbagai keuntungan yang diperoleh pelanggan dan konsumen.

“Dengan strategi jangka panjang guna meningkatkan hubungan dengan pelanggan dan konsumen, 2018 akan menjadi momen penting bagi Lenzing,” ujar Robert van de Kerkhof, Chief Commercial Officer, Lenzing Group. “Sejak menjalankan strategi bisnis sCore TEN pada 2015, Lenzing telah beralih ke bisnis serat tekstil khusus dengan fokus yang kuat pada inovasi, mutu dan kelestarian lingkungan. Merek TENCELTM menegaskan prinsip-prinsip utama kami, yakni kepercayaan, transparansi, keandalan dan niat baik. Lewat langkah memimpin inovasi teknologi dalam industri tekstil, kami akan terus mendukung berbagai mitra industri dan konsumen agar bisa merasa nyaman, terlihat modis dan melakukan hal-hal baik.”

Di bawah arahan strategi merek terbaru ini, serat tekstil TENCEL™ Modal dan TENCEL™ Lyocell akan menjadi komponen penting dalam jajaran produk bermerek TENCEL™. Dibuat dari sumber kayu yang tersertifikasi dan dikendalikan, serat tekstil standar TENCEL™ Modal dan TENCEL™ Lyocell dihasilkan melalui proses produksi yang bertanggung jawab dan dapat menjadi kompos serta terurai oleh lingkungan (biodegradable), baik dalam kawasan industri, rumah, tanah dan laut. Didukung berbagai inovasi industri, termasuk teknologi REFIBRA™, teknologi Eco Soft, teknologi filamen Eco dan Micro, produk tekstil buatan TENCEL™menawarkan standar kelestarian lingkungan yang terbaik dan kenyaman alami guna memenuhi perkembangan kebutuhan konsumen.

“Kami tengah mengambil langkah baru yang berani agar dapat memperingkas deretan merek kami dan meningkatkan merek tersebut sehingga menghasilkan nilai yang lebih besar bagi para konsumen dan mitra industri perusahaan,” kata Harold Weghorst, Director, Global Brand Management. “Sebagai merek andalan Lenzing dalam sektor tekstil, TENCEL™akan melampaui berbagai jenis dan karakteristik fungsional dari serat tekstil, dan benar-benar menjadi merek yang berfokus pada konsumen dengan janji yang lebih fungsional dan emosional. Dengan pesan utama yang menyasar komitmen konsumen ketimbang pelaku rantai pasokan, kami dapat memikat konsumen, peritel dan merek-merek busana tentang keuntungan holistis serat tekstil yang terbuat dari tumbuhan (botanic fibers). Dengan brand promise ‘Feel so right’, TENCEL™menghadirkan kenyamanan yang lebih besar dan kinerja lebih baik bagi konsumen, sembari membuat mereka merasa nyaman dengan pilihan yang diambil. Kami berharap menciptakan hubungan yang lebih kuat dengan rantai pasokan industri serta konsumen melalui keahlian kami menyangkut kelestarian lingkungan, khususnya pada serat tekstil TENCEL™ Modal dan TENCEL™ Lyocell. Dalam jangka panjang, kami ingin membangun TENCEL™tak hanya sebagai merek B2B tepercaya, namun juga merek pilihan konsumen. Dengan begitu, para pelanggan B2B mudah memaksimalkan efektivitas pemasaran dan membantu konsumen untuk menemukan produk ‘feel-good’ yang dibuat dari bahan-bahan lestari.”

Beralih dari serat tekstil dan menjangkau penggunaan sehari-hari atau penerapan tawaran merek yang berfokus pada konsumen, TENCEL™ Active, TENCEL™ Denim, TENCEL™ Home, TENCEL™ Intimate dan TENCEL™ Luxe telah diwujudkan di bawah naungan portofolio merek TENCEL™. Kartu informasi tambahan (swing tags) dan materi pemasaran terbaru akan diluncurkan pada tingkat ritel demi menyajikan kejelasan tentang manfaat produk yang memakai serat tekstil bermerek TENCEL™. Swing tags, berikut panduan lebih detail tentang penggunaan B2B dan B2C, kini tersedia pada sarana layanan e-branding Lenzing yang terbaru. Keterangan tambahan ini menyasar kebutuhan pelanggan B2B dan mitra ritel, menawarkan berbagai solusi yang lebih cepat, lestari dan mudah digunakan untuk sertifikasi dan lisensi.

“Dengan menjalankan strategi merek yang baru, kami akan mengambil pendekatan yang lebih personal dan tepat sasaran untuk mencerminkan esensi merek TENCEL™ tentang ‘kelembutan’ (softness) dan ‘nyaman dengan sentuhan alam’ (feeling good with a natural touch) bersama pelanggan B2B, mitra ritel dan konsumen,” tambah Amit Gautam, Vice President, Global Business Management in Textile. “Kami akan bekerja sama dengan para pelaku rantai pasokan tekstil dan merek-merek ritel agar para konsumen dapat mempelajari proposisi nilai TENCEL™seperti kualitas produk, kegunaan dan aspek kelestarian lingkungan. Sejumlah program co-branding seperti swing tags atau kemasan produk serta program kampanye pemasaran bersama merek-merek ritel akan membuat kami bisa menjangkau konsumen secara langsung. Dengan publisitas merek yang lebih besar dan penyuluhan konsumen yang tengah berlangsung sejak tahun ini, para konsumen akan lebih sering melihat kami lewat merek TENCEL™ di produk busana dan peralatan rumah, dan/atau gerai ritel milik mitra-mitra kami di negara-negara tertentu.”

Peluncuran ulang TENCEL™ sebagai merek tekstil andalan Lenzing menjadi langkah pertama dalam kegiatan pemasaran merek Lenzing yang baru. Pendekatan serupa akan diterapkan pada produk-produk nonwoven dan industri, segera diumumkan lebih lanjut.

Beberapa foto dari acara peluncuran Tencel pada ajang Premiere Vision Paris dapat diunduh di TENCEL™ Launch (PIN: HLREfyamS7H7).

Untuk informasi lebih rinci mengenai TENCEL™, TENCEL™ Active, TENCEL™ Denim, TENCEL™ Home, TENCEL™ Intimate dan TENCEL™ Luxe, mohon mengunjungi www.tencel.com.

Tentang TENCEL™

TENCEL™ adalah merek tekstil khusus di bawah naungan The Lenzing Group yang meliputi produk-produk tekstil khusus untuk busana dan peralatan rumah. Jajaran merek TENCEL™merumuskan kembali langkah revolusioner dalam hal kelestarian lingkungan, manfaat fungsional, kenyamanan alami dan melayani penggunaan dan penerapan produk untuk keseharian. Serat-serat tekstil bermerek TENCEL™terbuat dari sejumlah sumber bahan baku tersertifikasi dan dikendalikan, berdasarkan aturan ketat yang tertuang dalam Lenzing Wood and Pulp Policy. TENCEL™ Modal and TENCEL™ Lyocell mendapat izin dari USDA (U.S. Department of Agriculture) BioPreferred® Program.

Related posts

Leave a Reply