Jakarta, Mei 2018 – Bersamaan dengan ulang tahun grandkemang yang ke-44 pada 24 April 2018, grandkemang Hotel Jakarta merayakannya dengan mengadakan beragam acara dan kegiatan bersama dengan komunitas, warga Kemang sekitar maupun karyawan. Tahun ini, grandkemang mengadakan acara tahunan “grandkemang Fest”, Employee Family Gathering dan Donor Darah.
grandkemang Fest
27 – 29 April 2018
Tahun ini, grandkemang Fest telah berkolaborasi dengan komunitas olahraga terbesar di Indonesia bernama GOFIT, sukses diselenggarakan pada 27 – 29 April 2018 yang lalu pada saat akhir pekan dan ramai dikunjungi para tamu bersama teman dan keluarga. Gaya hidup kebugaran & kesehatan adalah tema utama dari acara tersebut, bersama dengan hiburan lainnya seperti bazaar Seni & Kerajinan Tangan dan makanan-makanan hotel, serta permainan anak-anak “Bubble Soccer” oleh Houbii. Acara ini juga untuk meningkatkan kesadaran tentang menjaga kebugaran dan kepentingan untuk berolahraga demi kesehatan kita.
Employee Family Gathering
5 – 6 May 2018 | Water Kingdom Family Aquatic Adventure Park
grandkemang Hotel Jakarta menyelenggarakan acara gathering para karyawan mengajak masing-masing keluarga ke Water Kingdom Family Aquatic Adventure Park di Mekarsari pada tanggal 5 dan 6 Mei 2018 yang lalu. Acara tersebut adalah akhir pekan bagi karyawan untuk bersenang-senang bersama keluarga dan rekan-rekan mereka. Acara ulangtahun grandkemang turut dirayakan dengan momen pemotongan Tumpeng bersama Manajemen serta games dan doorprize menarik.
“Setetes Darah, Kepedulian Terhadap Sesama” – Donor Darah
Senin, 14 Mei 2018 | 10:00 – 13:00 WIB | Emita
Grandkemang Hotel Jakarta bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) dan Lions International menyelenggarakan aksi sosial donor darah pada tanggal 14 Mei 2018. Aksi donor darah kali ini bertemakan “Setetes Darah, Kepedulian Terhadap Sesama”.
Dalam program ini, banyak karyawan dan tamu hotel berpartisipasi dalam menyumbangkan darah mereka. Manajemen berharap bahwa program rutin ini akan meningkatkan kesadaran masyarakat untuk mendonorkan darahnya. Satu kantung dapat menyelamatkan hingga 3 jiwa. Tidak hanya itu, donor darah juga dapat member banyak manfaat seperti mengurangi risiko serangan jantung, membakar kalori dan mengendalikan tekanan darah.
Manajemen grandkemang Hotel Jakarta percaya bahwa dengan memberikan fasilitas yang terbaik kepada karyawan, maka para karyawan juga akan memberikan pelayanan terbaik dan tulus kepada para tamu sehingga meningkatkan kualitas hotel di masa mendatang.