Festival Reggae Kepulauan Seribu 2024: Rayakan Musik dan Alam di Pulau Untung Jawa!

Kepulauan Seribu, 29 Oktober 2024 – Apakah Anda pencinta musik reggae dan ingin merasakan suasana pantai tropis yang eksotis? Festival Reggae Kepulauan Seribu 2024 kembali hadir! Tahun ini, acara akan diselenggarakan pada Sabtu, 2 November 2024 di Pantai Sakura, Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu. Mulai pukul 3 sore hingga 10 malam, festival ini akan menjadi ajang berkumpulnya para pecinta reggae dari berbagai daerah untuk menikmati musik, alam, dan atmosfer yang santai.

Infografis: Instagram/pulauseribu.tourism

Detail Acara:

  • Tanggal: Sabtu, 2 November 2024
  • Waktu: 15.00 WIB – 22.00 WIB
  • Lokasi: Pantai Sakura, Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu
  • Harga Tiket: Gratis!

Serunya Line-Up Penampil

Siapkan diri Anda untuk menikmati suguhan musik reggae dari musisi-musisi ternama Indonesia yang akan memeriahkan panggung Festival Reggae Kepulauan Seribu. Berikut adalah nama-nama yang akan tampil: Ras Muhamad, Sejedewe, Rafi Gimbal, D’Blow, OWL Jam, Republik 21 dan masih banyak lagi!

Read More

Dijamin, setiap penampilan akan membawa Anda dalam suasana reggae yang penuh semangat. Ini adalah kesempatan bagi Anda untuk mendengarkan lagu-lagu dengan lirik yang inspiratif sambil menikmati suasana pantai.

Tips Berkunjung:

Karena acara berlangsung hingga malam, Anda direkomendasikan untuk menginap di sekitar Pulau Untung Jawa. Mengingat terbatasnya transportasi malam dari Kepulauan Seribu, penginapan seperti homestay setempat bisa menjadi pilihan yang nyaman dan aman untuk Anda. Sebaiknya lakukan reservasi lebih awal untuk memastikan ketersediaan kamar, terutama jika Anda berencana datang bersama teman-teman atau keluarga.

  • Datang Lebih Awal: Agar mendapatkan posisi terbaik dan menikmati seluruh rangkaian acara.
  • Siapkan Kebutuhan Pribadi: Bawa barang seperti sunblock, alas duduk, serta obat pribadi.
  • Transportasi Pulang Pergi: Rencanakan biaya dan waktu transportasi Anda dengan baik.

Jangan Sampai Ketinggalan!

Bagi yang tertarik, jangan lewatkan kesempatan ini untuk menikmati musik reggae di salah satu destinasi wisata favorit di Indonesia. Ajak teman dan keluarga, kosongkan jadwal Anda, dan bergabunglah dengan komunitas reggae dari seluruh penjuru Indonesia.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai dermaga keberangkatan, jadwal tranportasi dan lainnya dapan mengunjungi situs resmi wisata Kepulauan Seribu atau melalui media sosial @pulauseribu.tourism.

Siap-siap bergoyang di pasir putih Pulau Untung Jawa sambil menikmati alunan musik reggae yang menenangkan!

Related posts

Leave a Reply