Sadhana Ekapraya Amitra telah meluncurkan produk baru Showcase Aurora SA229-1. Sesuai dengan namanya, Showcase Aurora SA229-1 dengan kapasitas 229 liter. Aurora SA229-1 ini melengkapi jajaran showcase 200 liter yang sebelumnya telah diluncurkan seperti Aurora SA252-1, Aurora SA209-1 dan Aurora SA249-1.
Sadhana Ekparaya Amitra sudah malang melintang selama 26 tahun di dunia penjualan mesin pendingin. Selama kurun waktu tersebut, Sadhana telah mempelajari bahwa kecepatan pendinginan merupakan salah satu hal yang harus diperhatikan. Dengan hawa yang panas mengkonsumsi minuman dalam kondisi dingin tentu akan lebih terasa segar dan nikmat. . Pedagang minuman pun akan diuntungkan jika showcase yang digunakan dapat mendinginkan minuman dalam waktu singkat, itu artinya konsumsi listrik yang digunakan tidak terlalu besar.
Untuk dapat mendinginkan minuman dalam waktu singkat, sistem pendingin perlu didukung dengan komponen yang handal. Misalnya saja kompresor dengan efisiensi tinggi serta tangguh. Kompresor harus mampu bekerja secara optimal dan efisien , mampu bekerja dalam rentang voltase yang lebar sesuai dengan kondisi tegangan listrik di beberapa daerah masih belum stabil. Meskipun tegangan listrik sedang turun, kompresor harus mampu bekerja secara optimal.
Selain itu, dibutuhkan satu sistem yang mampu memastikan sirkulasi udara di ruangan showcase merata ke semua ruangan. Produk minuman yang diletakkan di atas maupun dibawah sama-sama dingin. Acap kali kita temukan sirkulasi udara dingin di dalam ruangan showcase tidak merata, ada beberapa produk yang cepat dingin namun ada juga produk yang kurang dingin.
Untuk mengatasi hal tersebut, Showcase Aurora SA229-1 dilengkapi dengan kipas evaporator. Dengan adanya kipas pada evaporator, sirkulasi udara di dalam ruangan showcase menjadi lebih lancar dan merata. Keseluruhan ruangan didalam showcase menerima aliran udara dingin. Produk diletakkan di atas ataupun dibawah akan sama-sama cepat dingin.
Hal ini pun tak lepas dari digunakannya bahan pendingin (refrigerant) hidrokarbon. Penggunaan hidrokarbon sendiri tentunya untuk mengurangi potensi penipisan ozon serta pemanasan global. Dengan menipisnya lapisan ozon, radiasi ultraviolet dari matahari akan langsung sampai ke bumi dan dapat menyebabkan gangguan kesehatan dan keseimbangan ekosistem. Menggunakan Aurora SA229-1 sama saja artinya dengan Anda berperan aktif terhadap upaya pelestarian lingkungan.
Iklim tropis Indonesia pun menjadi tantangan tersendiri bagi showcase. Iklim yang cenderung panas dan lembab ini dapat mempengaruhi proses kondensasi dari sebuah showcase. Embun akan mudah muncul pada kaca showcase. Hal ini tentunya akan mempengaruhi tampilan showcase itu sendiri. Embun akan sangat mengganggu. Hal ini dapat diminimalisasi dengan kemampuan kondensasi yang baik dari kaca pintu yang digunakan.
Showcase Aurora SA229-1 dirancang sebagai sebuah showcase hemat daya listrik, cepat dingin, dan sirkulasi udara yang baik mampu memenuhi kebutuhan konsumen dan menjawab segala tantangan yang ada.