Ajak Seller Inspiratif, Blanja.com Siap Menginspirasi Ratusan Mitra Binaan BUMN

PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko melalui Divisi Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) mengadakan gathering mitra binaan di area lingkungan Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko. Bersinergi dengan BLANJA.com, acara gathering yang dihadiri kurang lebih 500 mitra binaan selama 2017 ini menjadi ajang sharing dengan para mitra binaan terhadap perkembangan industri e-commerce.

Kali ini, BLANJA.com mengajak salah satu penjual/seller BLANJA.com yang telah sukses berjualan online, yaitu Bapak Adi pemilik toko online Erkabe Coffee asal Solo untuk berbagi cerita suksesnya. Hal ini bertujuan agar menginspirasi para UKM / mitra binaan sehingga mereka berani mulai memasuki platform digital dengan go online untuk mengembangkan pemasaran produknya.

Aulia E. Marinto selaku CEO BLANJA.com mengatakan, BLANJA.com hadir untuk terus membuka keterbatasan akses, mendorong perubahan, serta meningkatkan peluang bagi UKM / Mitra Binaan ke pasar nasional dan internasional dengan cara mengedukasi, memfasilitasi mulai dari cara mengelola toko online, membuat konten pemasaran yang menarik, hingga foto produk yang baik serta pendampingan khusus sehingga mereka tidak hanya menjadi pedagang online tetapi bisa menjadi pebisnis online.

“Yang menjadi momen penting dalam gathering ini, kami mengundang narasumber yang kita pilih nanti dari BLANJA.com, kita minta mereka untuk sharing di BLANJA.com untuk perkembangan industri kecil sekarang bagaimana trennya dan seterusnya. Saya harapkan ini menjadi suatu bagian bentuk dari pembinaan kita kepada mitra binaan yang ada, bahwa mereka bisa lebih meningkatkan kualitas produk mereka, juga bisa mendapatkan pengetahuan tentang bagaimana memasarkan produk-produk mereka.” Jelas Direktur Utama PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko (Persero), Edy Setijono

Lebih lanjut Eddy mengungkapkan, harapannya kita bisa melihat tantangan ke depan, tentunya mereka akan memperbaiki proses usaha mereka agar mereka bisa bersaing lebih luas lagi. Dalam ajang silahturahmi ini, kita bisa sharing diantara mereka, yang produksi secara individu bisa berkelompok, bisa berbagi sumber daya misalnya bahan bakunya, mereka bisa berbgi teknologinya, proses produksinya kepada masyarakat.

Selain itu, dalam kegiatan gathering kali ini ditampilkan karya dari mitra binaan dalam bentuk bazar. Mitra binaan PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko (Persero) menampilkan produk mereka di stand-stand di pelataran Gedung Trimurti Unit Teater Pentas, Prambanan, 31 Januari 2018.

Tentang BLANJA.com

BLANJA.com adalah E-commerce marketplace yang merupakan perusahaan usaha patungan (joint venture) antara PT Telkom Indonesia, Tbk dengan eBay Inc. Menginspirasi dan mengembangkan ekonomi digital adalah semangat BLANJA.com. Kami bermitra dengan lebih dari 30.000 wirausaha dari Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dan pemilik merek untuk menghadirkan lebih dari 500 juta produk sekaligus akses yang membawa produk retail unggulan UMKM di seluruh Indonesia ke pasar internasional. Memberikan nilai tambah serta kontribusi guna memperkuat ekosistem e-commerce adalah komitmen kami dan melalui sinergi bersama BUMN, BLANJA.com tidak hanya wadah bagi pembeli dan penjual untuk berdagang online namun merupakan satu-satunya E-commerce BUMN yang memenuhi kebutuhan dan keinginan konsumen tanpa batas akan beragam produk sesuai kebutuhan mulai dari kerajinan lokal sampai penunjang gaya hidup di website resmi kami www.BLANJA.com.

Related posts

Leave a Reply